Pesan Jemaat GKI-HKBP ke Jokowi: Pak Presiden, Buka Gembok Gereja Kami

Mereka menulis harapannya di Pohon Natal

Jakarta, IDN Times - Jemaat Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin Bogor dan Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Filadelfia Bekasi, Jawa Barat, kembali merayakan Natal di seberang Istana Merdeka, Rabu (25/12) siang tadi.

Sejak 2012, jemaat kedua gereja itu merayakan dan menggelar Misa Natal di seberang kantor Presiden RI itu.

Tahun ini, jemaat GKI dan HKBP kembali merayakan Natal di luar gereja untuk kedelapan kalinya. Pantauan IDN Times, para jemaat sudah memenuhi lokasi sejak pukul 13.00 WIB.

1. Meminta kepada Jokowi, salah satu jemaat ingin kembali beribadah di gerejanya

Pesan Jemaat GKI-HKBP ke Jokowi: Pak Presiden, Buka Gembok Gereja Kami(Pohon Natal dari jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia di depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu 25 Desember 2019) IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Perayaan Natal jemaat GKI Yasmin tahun ini ditemani dengan sebuah pohon Natal berlapis kain adat dari seluruh di Indonesia. Mulai dari adat Batak, Jawa, Sumatera, dan lainnya.

Menariknya, pohon Natal tersebut sudah dipenuhi dengan harapan-harapan dari jemaat. Kebanyakan isi harapan mereka adalah menginginkan bisa kembali beribadah di gereja mereka. Bahkan, mereka berharap hal itu pada Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

"Bapak Presiden RI, buka gembok gereja kami yang telah sah secara hukum," pinta salah satu jemaat dalam tulisan di pohon Natal.

Baca Juga: Anies Diselimuti Kain Ulos Saat Kunjungi Gereja HKBP Petojo Grogol

2. Para jemaat berharap gereja mereka kembali dibuka segelnya

Pesan Jemaat GKI-HKBP ke Jokowi: Pak Presiden, Buka Gembok Gereja Kami(Pohon Natal dari jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia di depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu 25 Desember 2019) IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Senada dengan permohonan kepada Presiden, jemaat lainnya pun menuliskan harapan agar segel di GKI Yasmin Bogor dan HKBP Filadelfia Bekasi bisa segera dibuka.

"Semoga tahun ini segel gereja kita GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia dibuka," tulis jemaat lainnya.

3. Tulisan lainnya berisi harapan dan motivasi pada jemaat

Pesan Jemaat GKI-HKBP ke Jokowi: Pak Presiden, Buka Gembok Gereja Kami(Pohon Natal dari jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia di depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu 25 Desember 2019) IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Tulisannya lainnya juga berupa semangat dan motivasi mereka. Tak sedikit yang berharap agar segel gereja mereka dibuka dan bisa beribadah kembali di dalamnya.

"Tuhan menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya," tulisan lainnya.

 

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Kesaksian Mengerikan Ledakan Bom di GKI Diponegoro Surabaya

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya