Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto kembali bertolak ke Provinsi Aceh pada Minggu (7/12/2025). Ini merupakan kunjungan kedua Prabowo ke Tanah Rencong untuk meninjau langsung penanganan bencana alam di sana.
Pesawat yang membawa Prabowo lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 07.55 WIB menuju Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Aceh Besar.
