Harga Tiket Formula E Beragam, Mulai Rp250 Ribu hingga Rp10 Juta

Apa saja perbedaan fasilitas masing-masing tiket Formula E?

Jakarta, IDN Times - Tiket Formula E Jakarta atau Jakarta E-Prix 2022 yang akan digelar di Ancol, Jakarta Utara akan dijual mulai 1 Mei 2022. Harga dan kelas tiket yang ditawarkan bervariasi mulai dari Rp250 ribu hingga Rp10 juta. 

Apa saja jenis tiket dan fasilitas yang ditawarkan?

Baca Juga: Siap-siap! Tiket Formula E Resmi Dijual 1 Mei 2022

1. Kelas Festival

Harga Tiket Formula E Beragam, Mulai Rp250 Ribu hingga Rp10 JutaProgres pembangunan sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Jumat (25/3/2022). (IDN Times/Uji Sukma Medianti)

Jakarta E-Prix menawarkan menonton di kelas festival. Untuk kelas ini dikategorikan menjadi dua festival. Di antaranya Ancol Festival seharga Rp250 ribu dan Sirkuit Festival Rp470 ribu.

Untuk Ancol Festival, penonton bisa menikmati fasilitas seluruh wahana di Ancol. Termasuk Dufan, Sea World dan Eco Park. Namun, pembeli  tiket ini tidak bisa menonton balapan secara langsung melainkan hanya melalui giant LED.

Sedangkan Sirkuit Festival penonton bisa mendapatkan fasilitas yang sama di wahana Ancol dan juga bisa menonton balapan secara langsung.

Baca Juga: Jokowi dan Anies ke Sirkuit Formula E, KPK: Penyelidikan Terus Jalan

2. Grandstand, VIP dan VVIP

Harga Tiket Formula E Beragam, Mulai Rp250 Ribu hingga Rp10 JutaDokumentasi - Anies Baswedan saat bernegosiasi mengenai Formula E di New York pada 2019. (facebook.com/Anies Baswedan)

Untuk bisa menikmati balapan di grandstand, penonton harus merogoh kocek sebesar Rp750 ribu. Tiket grandstand ini menjadi pilihan bagi penonton yang ingin mendapatkan pengalaman menonton balap di posisi yang paling strategis.

Sementara itu, kategori VIP dan VVIP terbagi dalam 5 bagian. Ombak Laut Suite 1E seharga Rp2 juta, Jimbaran Suite 1E Rp3 juta, Segarra Suite 1C Rp3 juta.

Baca Juga: Anies Yakin Formula E Jakarta Digelar Sesuai Jadwal

3. Paling mahal Rp10 juta

Harga Tiket Formula E Beragam, Mulai Rp250 Ribu hingga Rp10 Jutafiaformulae.com

Kemudian, Jakarta Deluxe 1B seharga Rp7,5 juta dan yang terakhir Jakarta Royal Suite 1A sebesar Rp10 juta.

“Di sini memang harganya lebih mahal, karena di dalam suite ini pengunjung bisa mendapatkan bebas makan minum. kita siapkan dari pagi sampai malam. mereka bisa masuk dari pagi di situ, bisa sarapan di situ, free food and beverages, makan siang sampai makan malem,” kata Vice Managing Director Formula E Gunung Kartiko.

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya