Rumah di Tebet Kebakaran, 100 Petugas Damkar Dikerahkan

Penyebab belum diketahui

Jakarta, IDN Times - Terjadi kebakaran di sebuah rumah di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Kebakaran itu terjadi Jumat (18/8/2023) dini hari, sekitar pukul 02.30 WIB.

Lebih rinci, rumah yang terbakar itu berlokasi di Jalan Manggarai Selatan 1, RT 12 RW 01, Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet.

Baca Juga: Kebakaran Rumah di Bekasi, Anak Usia 5 Tahun Tewas

1. Sebanyak 100 personel damkar dikerahkan

Rumah di Tebet Kebakaran, 100 Petugas Damkar DikerahkanIlustrasi kebakaran. (FOTO: IDN Times/ Agung Sedana)

Berdasarkan laporan dari Command Center Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta, Damkar menerima laporan pada pukul 02.30 WIB.

Sebanyak 21 unit mobil damkar, dan juga 100 personel damkar dikerahkan untuk memadamkan kobaran si jago merah.

2. Kobaran api dari dalam rumah

Rumah di Tebet Kebakaran, 100 Petugas Damkar DikerahkanIlustrasi Kebakaran. (IDN Times/Aditya Pratama)

Berdasarkan foto yang diunggah akun Twitter @humasjakfire, tampak api besar berkobar dari bagian dalam rumah.

Kusen-kusen jendela, pintu, kaca, dinding, atap, terlahap api dalam foto yang dilaporkan Damkar DKI Jakarta.

3. Api sudah dipadamkan

Rumah di Tebet Kebakaran, 100 Petugas Damkar DikerahkanIlustrasi api, Kebakaran (IDN Times/Arief Rahmat)

Sekitar pukul 02.40 WIB, Damkar DKI Jakarta langsung memulai proses pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar 30 menit kemudian, atau pukul 03.10 WIB.

Proses pendinginan dilakukan setelahnya. Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih diselidiki.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya