Jakarta, IDN Times - Seorang lelaki berinisial SA (44) asal Gresik, Jawa Timur viral di media sosial karena menikahi seekor kambing. Sekretaris Ditjen (Sesditjen) Bimas Islam Kementerian Agama (Kemenag), M Fuad Nasar, buka suara.
Dia meminta kepada masyarakat untuk menjaga kesakralan pernikahan. Sebab, dalam pernikahan itu ada perjanjian antara manusia dengan Tuhan.
“Hormati sakralitas lembaga pernikahan. Bangsa Indonesia dikenal sebagai bangsa yang agamis. Maka ketika bicara pernikahan atau perkawinan dalam pikiran bawah sadar tentu yang dimaksud pernikahan menurut hukum agama atau kepercayaan masing-masing, tidak ada selain itu,” ujar Fuad dalam keterangannya, Kamis (9/6/2022).