Jakarta, IDN Times - Wakil Menteri Haji dan Umrah, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengungkapkan ada enam calon Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, yang dipulangkan dari pendidikan dan pelatihan (diklat) di Asrama Haji Pondok Gede, karena tidak jujur tentang kondisi kesehatannya.
"Laporan yang saya terima sudah ada yang berguguran. Ada setidaknya enam orang. Tiga di antaranya karena sakit," ujar Dahnil, di hadapan lebih dari 1.600 peserta diklat calon PPIH Arab Saudi 1447 H/2026 M di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Kamis malam, 15 Januari 2025.
