Jalan MH Thamrin Macet Imbas Demo di Depan Gedung Bawaslu

Jalan MH Thamrin menuju Monas tersendat

Jakarta, IDN Times - Ratusan orang yang tergabung dalam Gerakan Keadilan Rakyat menggelar aksi di depan Gedung Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/2/2024).

Pantauan IDN Times di lokasi, massa mulai berdatangan sekitar pukul 11.15 WIB. Aksi tersebut membuat Jalan MH Thamrin menuju Monas tersendat.

Saat ini, hanya satu jalur yang bisa digunakan oleh pengendara melintas di Jalan MH Thamrin. Terdengar pula beberapa kali para pengendara membunyikan klakson sebagai bentuk protes lantaran aksi tersebut menganggu kegiatan masyarakat.

Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Pusat memastikan menerjunkan 1.978 personel untuk mengawal demo yang rencananya akan berlangsung di Patung Kuda, Kantor Bawaslu, hingga Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Senin (19/2/2024) siang.

"1.978 personel gabungan disiapkan untuk melayani dan mengamankan apabila ada aksi di (Kantor) KPU maupun Bawaslu," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam keterangannya.

Terkait adanya aksi di tiga titik itu, Susetyo menegaskan rekayasa lalu lintas dilakukan bersifat situasional. Lebih lanjut, dia mengimbau kepada massa yang akan turun ke jalan untuk menyampaikan aspirasinya dengan tetap mengedepankan ketertiban.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya