Bangun Ketahanan Energi, METI Gelar Indo EBTKE Conex 2019 

Acara Indo EBTKE Conex ke-8 digelar pada November mendatang

Jakarta, IDN Times - Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia (METI) akan menggelar kembali seminar dan pameran Indonesia Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (Indo EBTKE Conex) pada 6-8 November 2019 mendatang di JI-Expo Kemayoran.

Penyelenggaraan Indo EBTKE Conex ke-8 yang mengusung tema "Energy Transition Toward the Renewable Energy Era", diharapkan dapat kembali mempertemukan seluruh pemangku kepentingan EBTKE untuk bertukar informasi dan bersama-sama melakukan diskusi terarah guna pengembangan EBTKE di Indonesia.

"Indonesia EBTKE Conex merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun yang dimulai sejak 2012. Acara ini merupakan salah satu upaya untuk mendesiminasikan informasi kepada para pemangku tentang pentingnya penggunaan energi baru terbarukan yang optimal sebagai salah satu solusi untuk membangun ketahanan energi," tutur Direktur Konservasi Energi, Hariyanto, saat peluncuran Indo EBTKE Conex pada Kamis (11/7/2019).

1. Indo EBTKE Conex 2019 diharap mampu hasilkan pelaksanaan program kebijakan pemerintah dan rencana program bidang energi

Bangun Ketahanan Energi, METI Gelar Indo EBTKE Conex 2019 www.indoebtkeconex.com

Hariyanto berharap kegiatan Indo EBTKE Conex 2019 terlaksana dengan sukses dan mampu menghasilkan masukan strategis bagi pelaksanaan program kebijakan pemerintah dan rencana program bidang energi yang akan disusun, khususnya subsektor EBTKE.

Indo EBTKE Conex ke-8 akan dilaksanakan dalam bentuk seminar dan pameran yang diselenggarakan secara pararel. Di sela-sela rangkaian kegiatan tersebut, METI juga menyelenggarakan program lain, berupa scientic paper, training, dan young renewable energy innovation.

Bagi para  pemangku kepentingan yang berminat turut serta pada program kegiatan Indo EBTKE Conex 2019 dapat menghubungi METI melalui narahubung Raenita Pristiani (raenita@dyandra.com, +62812-8659-0105) atau Christian Parulian (christian@dyandra.com,  +62818-0677-0755).

Topik:

  • Marwan Fitranansya

Berita Terkini Lainnya