TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Nama yang Sering Dipakai Sebagai Kota di Amerika Serikat

Awas keliru!

Potret kota Washington, AS (Unsplash/Jorge Alcala)

Menyematkan nama tokoh atau pahlawan pada sebuah jalan tentu bukan hal yang asing. Malah tidak sedikit beberapa jalan yang menggunakan nama pahlawan yang sama. Tetapi apa jadinya jika ada sebuah nama yang digunakan untuk sejumlah wilayah huni semacam kota atau desa.

Di Amerika Serikat, satu nama bisa digunakan untuk puluhan kota. Sebagian besar nama mengacu ke pahlawan atau tokoh paling berpengaruh di daerah itu. Seperti Kota Washington yang berasal dari nama presiden pertama Negeri Abang Sam, George Washington. Nama ini digunakan untuk 18 kota dan 70 wilayah huni lain seperti desa atau wilayah lepas (unincorporated community).

1. Franklin

Pemandangan dari West Hollywood Hills yang menghadap ke Sunset Blvd saat membentang ke timur menuju Hollywood (Unsplash/Brian Miller)

Ada 30 kota di Amerika Serikat yang menggunakan nama Franklin. Tentu nama ini mengacu pada Benjamin Franklin, salah seorang pendiri Negeri Abang Sam. Jasanya yang begitu besar pada negara membuat masyarakat Amerika banyak menggunakan namanya untuk disematkan pada sebuah kota. Jika daerah huni lain seperti desa atau wilayah lepas dihitung, jumlahnya bisa mencapai 42 kota.

2. Fairview

Fairview, Fairmont, Lake Louise, Kanada (Unsplash/Wenhao Ji)

Fairview begitu populer di Amerika Serikat hingga nama ini disematkan di 28 kota. Asal-usul kemunculan nama ini tidak begitu jelas, namun sebagian orang berpendapat Fairview merujuk pada karakteristik daerah dengan pemandangan yang indah atau fair view. Fairview di negara bagian Utah merupakan kota pertama yang didirikan orang-orang Mormon.

Baca Juga: 10 Museum Paling Unik di Amerika Serikat, Simpan Otak Albert Einstein

3. Clinton

Spruce Run Recreation Area, Clinton, AS (Unsplash/Bryan Angelo)

Jangan salah, Clinton di sini bukan merujuk pada presiden Amerika Serikat ke-42, Bill Clinton. Nama ini mengacu pada Dewitt Clinton, seorang senator dan mantan gubernur New York. Popularitasnya begitu besar, di antaranya, karena berjasa dalam pembangunan Kanal Erie yang begitu terkenal di New York. Kini nama Clinton digunakan di 27 kota.

4. Madison

Manhattan, Maddison, NYC (Unsplash/Hiroshige Fukuhara)

Nama Madison digunakan untuk 23 kota di Amerika Serikat. Madison merujuk pada presiden Negeri Abang Sam ke-4, James Madison. Jasanya yang begitu besar membuat masyarakat Amerika gandrung dan menyematkan namanya menjadi nama kota. Salah satu jasa terbesarnya adalah turut menyusun konstitusi Amerika Serikat dan Deklarasi Hak-Hak atau Bill of Rights.

5. Greenville 

Danau dekat Universitas Furman, Greenville (Unsplash/David Siglin)

Ada 23 kota di Negeri Abang Sam yang menggunakan nama Greenville. Salah satu yang paling tertua adalah Greenville di negara bagian South Carolina yang berdiri pada 1786. Nama ini mengacu pada karakteristik daerah setempat yang subur dan hijau.

6. Marion 

Marion (Unsplash/Benjamin Suter)

Nama Marion digunakan di 23 kota di seluruh wilayah Amerika Serikat. Salah satu yang paling terkenal adalah Marion di negara bagian Ohio. Kota itu dikenal dengan julukan kota popcorn atau jagung berondong. Di sana ada museum popcorn dan festival tahunan jagung berondong.

7. Salem

Lembah Willamette di Oregon, saat matahari terbenam (Unsplash/Dan Meyers)

Ada 22 kota di Amerika Serikat yang menggunakan nama Salem. Salah satu yang paling terkenal adalah Salem di negara bagian Massachusetts. Kota ini dikenal dengan pengadilan penyihir atau witch trials pada 1692. Pada masa itu, sebanyak 14 perempuan dan 5 laki-laki dihukum gantung karena dituduh menggunakan ilmu hitam.

8. Arlington

Matahari terbit musim dingin di Woolsey Peak Wilderness Area. (Unsplash/Jim Witkowski)

Nama Arlington digunakan untuk 21 kota di Amerika Serikat. Salah satu kota yang paling terkenal adalah Arlington di negara bagian Texas. Pada periode 1930 hingga 1940-an, Arlington merupakan kota judi terbesar sebelum akhirnya Las Vegas mengambil alih label itu.

Baca Juga: 10 Fakta Unik Tentang Amerika yang Tak Banyak Diketahui Orang

Verified Writer

Asep Wijaya

Penikmat buku, film, perjalanan, dan olahraga yang sedang bermukim di Fujisawa, Kanagawa, Jepang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya