TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tumpukan Sampah Sumbat Bendungan Visegrad Bosnia

Buruknya pengelolaan sampah di negara Balkan

Tumpukan sampah di Bendungan Visegrad, Bosnia-Herzegovina. instagram.com/nejsemprase/

Sarajevo, IDN Times -  Aliran sampah anorganik mengambang sudah menumpuk di sekitar pintu air Sungai Drina yang mengalir dari Montenegro dan Serbia. Bahkan tumpukan sampah sudah memenuhi pintu air tersebut dan diperkirakan sudah mencapai volume sebesar puluhan ribu meter kubik. 

Tumpukan sampah tersebut dikhawatirkan dapat merusak lingkungan sekitar dan menyumbat aliran air salah satu PLTA regional di perbatasan antara Serbia dan Bosnia-Herzegovina tersebut. 

1. Tumpukan sampah bervolume puluhan ribu meter kubik

Pada tahun ini sampah anorganik dari aliran atas Sungai Drina dan Lim sudah menumpuk pada pintu air Bendungan Visegrad. Bahkan sejauh mata memandang, seluruh permukaan air sudah dipenuhi oleh sampah mengambang, meliputi botol plastik, tas plastik, hingga tong dan masih banyak lainnya.

Melansir dari Reuters, tumpukan sampah diperkirakan memiliki volume yang mencapai 20 ribu km kubik. Dikhawatirkan volume tumpukan sampah yang kian membesar akan menyebabkan penyumbatan pada bendungan pembangkit listrik termasuk mengganggu lingkungan sekitar. 

Baca Juga: AS Bantu Pantau Kondisi Sungai Mekong dampak Bendungan Tiongkok

Tumpukan sampah di bendungan yang tak jauh dari Kota Visegrad, Bosnia-Herzegovina tersebut diperkirakan berasal dari aliran Sungai Lim dan Danau Potpecko di Serbia. Melansir dari CBC, menurut seorang aktivis asal Serbia bernama Sinisa Lakovic mengatakan, 

"Ini bukanlah permasalahan baru, melainkan permasalahan yang sudah berlangsung selama beberapa dekade. Disebabkan tempat pembuangan sampah dari aliran atas Sungai Lim"

Melaporkan dari The Sydney Morning Herald, selain aliran Sungai Lim, aliran atas Sungai Drina yang mengalir melalui negara Montenegro, Serbia dan Bosnia juga turut menyumbang aliran sampah dari tempat pembuangan. Bahkan ketika musim dingin volume sampah yang hanyut juga ikut naik. 

2. Berasal dari tempat pembuangan di sekitar aliran Sungai Lim dan Drina

Baca Juga: Sudah Tahu Beda Waduk, Danau, dan Bendungan? Begini Penjelasannya

Verified Writer

Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya