TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ngeri, Perempuan Ini Hampir Buta Usai Memencet Jerawat

Peringatan buat kalian nih. Terutama para cewek...

Instagram @katiewrightt

Seorang wanita hampir saja kehilangan pengelihatannya setelah ia menekan-nekan jerawatnya. Dilansir dari situs Mirror, seorang wanita di Austin, Texas, mengunggah foto wajahnya yang membengkak dalam waktu kurang dari satu jam. Setelah dia menekan-nekan tonjolan di wajahnya yang ia kira adalah jerawat.

Wajahnya membengkak setelah jerawat yang ia pencet terinfeksi

www.mirror.co.uk

“Seminggu yang lalu saya mencoba untuk bertindak pada tonjolan di kulit wajahnya yang menyerupai jerawat. Karena rasanya sakit untuk diabaikan begitu saja,” jelas Katie.

“Dalam waktu satu jam seluruh wajah saya membengkak dan rasanya sakit. Seperti ada sesuatu yang keluar dari kulit saya,” katanya. “Wajahku menjadi panas dan bengkak lalu rusak dengan sangat cepat, dengan luka terbuka yang terus membesar,” lanjutnya lagi.

Kemudian ia pergi ke sebuah UGD untuk mendapatkan tindakan cepat. Dokter mengatakan bahwa ini adalah kasus Cellulitis yang sangat serius. Hal ini dapat berisiko besar menyebar ke jaringan otak dan dapat menyebabkan kebutaan. “Para dokter mengatakan bahwa saya berisiko kehilangan penglihatan atau hidup saya karena infeksi yang menyebar dengan cepat ini,” ulas Katie.

Menurus situs NHS, Cellulitis adalah infeksi lapisan kulit dan jaringan dasar yang lebih dalam dan dapat menjadi serius jika tidak segera diobati.

Infeksi ini dapat terjadi karena adanya bakteri yang bersarang di sikat atau pensil alis yang digunakan Katie. Sehingga jerawat dekat alis itu pecah akibat ditekan-tekan. Sehingga menyebabkan luka yang terinfeksi. Infeksi berat ini bisa menyebar ke dalam tubuh dan mengancam nyawa.

Writer

Ridho M S

Kartunis, Penulis, dan Desainer Grafis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya