Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea Selatan

Warga antusias mencoblos di luar negeri

Jakarta, IDN Times - Sebagian warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal di luar negeri sudah melaksanakan pencoblosan untuk Pemilu 2024 dalam beberapa hari terakhir. Termasuk para WNI di Korea Selatan, tepatnya di Seoul, yang mencoblos pada Sabtu (10/2/2024), bertepatan dengan libur Hari Raya Seollal, yaitu perayaan tahun baru China atau Imlek dalam budaya Korea Selatan.

Anggrita Cahyaningtyas (34) merupakan salah satu WNI yang menggunakan hak suaranya di Seoul. Anggi, sapaan akrabnya, mengaku mendapat kesempatan memilih pada pukul 16.00 KST karena merupakan pemilih yang masuk dalam daftar pemilih tambahan (DPTb). Berdasarkan informasi di akun media sosial PPLN Seoul, warga yang masuk ke dalam DPTb dijadwalkan mendatangi TPS pada pukul 16.00 hingga 18.00 KST, sedangkan yang masuk dalam DPT dijadwalkan datang pukul 08.00-18.00 dan daftar pemilih khusus pukul 17.00-18.00 KST.

Ini adalah pengalaman pertama Anggi mencoblos di luar negeri. Ia mengaku tak menyangka karena banyak WNI yang menggunakan hak suaranya di negeri ginseng tersebut. Namun secara proses, kata dia, tidak jauh berbeda dengan proses yang digelar di Tanah Air.

"Gak nyangka pemilih di Korea banyak juga ya. Kalau prosesnya mirip-mirip dengan di Indonesia, tapi cuma nyoblos presiden dan DPR aja," kata Anggi kepada IDN Times, Sabtu (10/2/2024).

Anggi mengatakan, antusiasme para WNI itu juga terlihat karena ada sejumlah orang yang harus menunggu giliran lama karena belum terdaftar sebagai pemilih di Korea.

Lebih lanjut ia berharap, terpilihnya presiden baru nanti dapat mempermudah kehidupan warga.

"Mudah-mudahan peran negara dalam mempermudah kehidupan warga lebih terasa aja sih, seperti aku merasakan peran pemerintah Korea saat hidup di sini. Misalnya, soal jamkesmas, pelayanan dukcapil, di Korea tuh terasa gitu negara hadir dan membantu mempermudah hidup masyarakat, padahal aku WNA di sini. Semoga pemerintah Indonesia lebih baik lagi ke depannya," harap dia.

Berikut adalah potret suasana pencoblosan Pemilu 2024 di KBRI Seoul!

1. Warga mendatangi KBRI Seoul, Korea Selatan untuk menggunakan hak pilihnya.

Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea SelatanWarga berdatangan ke KBRI di Seoul, Korea Selatan untuk menggunakan hak pilihnya, Sabtu (10/2/2024). (Dok. Pribadi/Anggrita Cahyaningtyas)

Baca Juga: Kebebasan Pers Harus Dijalankan, TKN Prabowo: Banyak Berita Hoaks

2. TPS di KBRI Seoul adalah TPS 02. Dikutip dari media sosial PPLN Seoul, setidaknya terdapat 29 TPS yang tersebar di beberapa kota di Korea Selatan, seperti di Ansan, Busan, Daegu, Daejon, Gimpo, Incheon, hingga Jeju.

Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea SelatanPengumuman dan petunjuk pencoblosan untuk WNI di KBRI Seoul, Korea Selatan, Sabtu (10/2/2024). (Dok. Pribadi/Anggrita Cahyaningtyas)

3. Sejumlah warga mulai registrasi untuk menggunakan hak pilihnya di TPS 02 Seoul

Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea SelatanSuasana pencoblosan Pemilu 2024 di KBRI Seoul, Korea Selatan, Sabtu (10/2/2024). (Dok. Pribadi/Anggrita Cahyaningtyas)

Baca Juga: Masa Tenang Mulai 11 Februari, Peserta Pemilu Dilarang Lakukan Ini

4. Sejumlah WNI menunggu giliran untuk menggunakan hak suaranya di TPS 02 Seoul.

Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea SelatanSejumlah WNI akan menggunakan hak pilihnya untuk Pemilu 2024 di KBRI Seoul, Korea Selatan, Sabtu (10/2/2024). (Dok. Pribadi/Anggrita Cahyaningtyas)

5. Tersedia 10 bilik pencoblosan yang digunakan untuk memilih di TPS 02 Seoul.

Potret Suasana Pencoblosan Pemilu 2024 di Seoul, Korea SelatanLokasi TPS di Kedubes Indonesia, Seoul, Korea Selatan, Sabtu (10/2/2024). (Dok. Pribadi/Anggrita Cahyaningtyas)

Baca Juga: Daftar Gaji Petugas PPK, PPS, Pantarlih, KPPS, dan PPLN

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya