Jakarta, IDN Times – Pencurian besar-besaran kembali mengguncang Prancis setelah serangkaian aksi kriminal terjadi di kota Roubaix dan Paris. Para pelaku membobol sebuah butik perhiasan di pusat kota Roubaix pada Rabu (12/11/2025), menyandera pemilik toko serta istrinya, lalu melarikan diri dengan perhiasan hasil curian.
Dikutip dari NDTV, polisi kini membuka penyelidikan untuk dugaan penculikan, pemerasan bersenjata, dan kejahatan terorganisir. Tak hanya itu, pada hari yang sama, sekelompok orang meledakkan brankas kantor pos utama Roubaix dan membawa tas yang mereka kira berisi uang. Namun polisi mengungkap tas tersebut ternyata hanya berisi kantong-kantong kosong.
Enam tersangka berhasil ditangkap beberapa jam setelah kejadian. Serangkaian perampokan ini menambah daftar panjang kriminalitas besar yang terjadi di Prancis dalam beberapa bulan terakhir.
