Jakarta, IDN Times - Sana Yousaf, seorang influencer berusia 17 tahun asal Pakistan, tewas tertembak di rumahnya di ibu kota Islamabad pada Senin (2/6/2025). Polisi telah menangkap tersangka di kota Faisalabad pada Selasa (3/6/2025).
Kepala polisi Islamabad, Syed Ali Nasir Rizvi, mengungkapkan bahwa pelaku adalah seorang pria berusia 22 tahun yang kerap menghubungi Yousaf secara online. Ia disebut berusaha mendekati Yousaf dengan niat menjalin pertemanan, namun ditolak.
"Ini adalah kasus penolakan yang berulang. Pria tersebut berusaha menghubunginya berkali-kali, namun berulang kali ditolak oleh korban. Ini adalah pembunuhan yang mengerikan dan berdarah dingin," kata Rizvi, dikutip dari CBS News.