Benar Nih? Rumah Ini Konon Bisa Bernyanyi Saat Hujan

Penasaran gimana caranya. Ada yang tahu di mana ini lokasinya?

Di Dresden, Jerman terdapat rumah yang katanya bisa mengeluarkan alunan musik saat hujan. Didesain sedemikian rupa, rintik hujan akan berubah menjadi alunan musik yang siap memanjakan telinga. Karena kabar itu, rumah tersebut bikin banyak masyarakat dan turis dari seluruh dunia penasaran. Benarkah demikian?

1. Nyanyian itu katanya dari saluran-saluran air yang didesain sedemikian rupa.

Benar Nih? Rumah Ini Konon Bisa Bernyanyi Saat HujanDailymail.co.uk

Jerman, IDN Times - Dilansir Tripzilla, kamu harus sabar dan menunggu datangnya hujan. Karena simfoni musik itu dihasilkan dari saluran-saluran air hujan yang didesain sedemikian rupa. Terinspirasi Mesin Rube Goldberg, pematung Annette Paul, Desainer Christoph Rossner dan Andre Tempel mencoba mengubah bangunan bertingkat ini menjadi alat musik yang spektakuler.

Rumah tersebut terletak di Neustadt Kunsthofpassage, sebuah area di Dresden yang merupakan bagian dari sebuah proyek seni yang disebut Courtyard of Elements.

2. Sistem saluran dan corong itu menjadi bagian penting dalam pembentukan instrumen musik.

Benar Nih? Rumah Ini Konon Bisa Bernyanyi Saat HujanDailymail.co.uk

Dikutip Daily Mail, kehadiran rumah bernyanyi ini membuat para turis menantang cuaca untuk bisa mendengarkan musiknya. Sistem saluran dan corong yang didesain cukup rumit melekat di bagian luar rumah yang berwarna-warni itu.

Seluruh bangunan memiliki peran dan menjadi bagian instrumen musik. Paul mengatakan, ia terinspirasi oleh rumahnya di St Petersburg yang membuatnya bisa mendengarkan teater hujan dari pipa-pipa di luar rumahnya.

3. Kehadiran rumah bernyanyi ini membuat para turis penasaran.

Benar Nih? Rumah Ini Konon Bisa Bernyanyi Saat HujanDailymail.co.uk

Namun sayangnya, beberapa orang menduga jika rumah bernyanyi ini adalah mengada-ada dan untuk menarik turis. Karena tidak banyak bukti yang menunjukkan jika rumah ini dapat menghasilkan musik saat hujan.

Nah, ketimbang menghakimi, lebih baik lihat bangunannya saja secara langsung, tunggu hujan dan dengarkan musiknya.

IAKT Photo Verified Writer IAKT

Go with the flow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya