[UPDATE] Kasus Baru Positif COVID-19 di Rusia Per Hari Tembus 8.855

Sementara, yang meninggal per hari bertambah 197

Jakarta, IDN Times - Di saat beberapa negara sudah mulai melakukan pelonggaran pembatasan pergerakan manusia, pandemik COVID-19 belum usai. Rusia kini menjadi sorotan karena peningkatan kasus positif COVID-19 pada (6/6) mencapai lebih dari 8.000, tepatnya 8.855 kasus. 

Sedangkan, berdasarkan laman Worldometers, tercatat 6.861.716 orang di seluruh dunia telah terpapar COVID-19. Sementara, angka kematian di seluruh dunia akibat COVID-19 nyaris menembus 400 ribu.

Amerika Serikat masih menjadi episentrum COVID-19 dengan jumlah kematian 111.398. Kasus positif COVID-19 di Negeri Paman Sam diprediksi terus bertambah karena aksi unjuk rasa menuntut keadilan bagi George Floyd belum mereda. 

Lalu, bagaimana dengan perkembangan di negara lain?

1. Situs Worldometers mencatat 3,3 juta pasien COVID-19 berhasil sembuh

[UPDATE] Kasus Baru Positif COVID-19 di Rusia Per Hari Tembus 8.855Penumpang mengantre di dalam stasiun kereta untuk naik setelah sejumlah pembatasan akibat COVID-19 dilonggarkan di New Delhi, India, pada 1 Juni 2020. ANTARA FOTO/REUTERS/Adnan Abidi

Worldometers mencatat ada 398.483 kasus kematian akibat COVID-19 di dunia. Sedangkan angka kasus sembuh tercatat lebih dari 3,3 juta kasus. Tepatnya 3.361.447 kasus.

Tercatat ada 22.240 kasus COVID-19 baru di dunia hingga (6/6). Angka kematian akibat COVID-19 bertambah 1.037 kasus.

Baca Juga: [UPDATE] Kasus Kematian Akibat COVID-19 di AS Tembus 100 Ribu

2. Deretan 10 negara dengan kasus COVID-19 tertinggi di dunia

[UPDATE] Kasus Baru Positif COVID-19 di Rusia Per Hari Tembus 8.855Ilustrasi petugas medis dalam penanganan virus corona. ANTARA FOTO/REUTERS/Danish Siddiqui

Menurut catatan Worldometers, berikut deretan 10 negara dengan catatan kasus COVID-19 tertinggi di dunia:


1. Amerika Serikat: 1.965.912 kasus
2. Brasil: 646.006 kasus
3. Rusia: 458.689 kasus
4. Spanyol: 288.058 kasus
5. Inggris: 283.311 kasus
6. India: 236.954 kasus
7. Italia: 234.531 kasus
8. Peru: 187.400 kasus
9. Jerman: 185.414 kasus
10. Turki: 168.340 kasus

Indonesia berada diurutan ke-34 dengan total 29.521 kasus COVID-19.

3. Catatan penambahan kasus positif dan kematian tertinggi

[UPDATE] Kasus Baru Positif COVID-19 di Rusia Per Hari Tembus 8.855Spesialis gawat darurat bekerja di lokasi kebakaran yang menewaskan lima pasien COVID-19 di Saint Petersburg, Rusia, pada 12 Mei 2020. ANTARA FOTO/REUTERS/Anton Vaganov

Laman Worldometers juga mencatat Rusia menjadi salah satu negara dengan penambahan kasus baru COVID-19 tertinggi. Angkanya mencapai 8.855 kasus. 

Sedangkan untuk kasus kematian baru akibat COVID-19, penambahan tertinggi berada di Meksik dengan angka 625 kasus baru. Negara ini menduduki peringkat ke-14 dengan catatan 110.026 kasus terkonfirmasi positif COVID-19. Sementara, total kematian akibat COVID-19 sebanyak 13.170 kasus dan kasus sembuh sejumlah 78.590 kasus.

https://www.youtube.com/embed/mP5MdTCKk2s

Baca Juga: WHO: Jangan Anggap Pandemik Berakhir Selama Masih Ada Virus Corona

Topik:

Berita Terkini Lainnya