Jakarta, IDN Times - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menggelar jamuan makan malam bersama sejumlah eksekutif teknologi papan atas di Gedung Putih, Kamis (4/9/2025). Namun, nama Elon Musk, bos Tesla, SpaceX, dan X, absen dari daftar tamu eksklusif tersebut.
Padahal, Musk pernah menjadi sekutu dekat Trump. Ia bahkan sempat ditunjuk untuk memimpin lembaga pemerintah baru yang bertugas mengurangi pemborosan belanja federal.
Namun, hubungan keduanya memburuk sejak awal tahun ini setelah berseteru terbuka tentang Big Beautiful Bill, rancangan undang-undang andalan Trump. Musk kala itu menyebut beleid tersebut bodoh dan memperingatkan soal lonjakan utang negara.
Perseteruan makin panas ketika Musk menuduh Trump sengaja menutup-nutupi dokumen skandal Jeffrey Epstein. Sejak itu, hubungan pribadi dan politik mereka merenggang dan kini tampak jelas dengan absennya Musk dari daftar jamuan Gedung Putih.
