Obat Alergi yang Dijual Bebas Tidak 100% Sembuhkan Penderita

Sebaiknya pilih obat dengan resep dokter.

Faktanya masih banyak orang yang mengandalkan obat-obatan yang dijual bebas guna mengatasi masalah alergi. Namun, ternyata penggunaan obat alergi kurang memberikan dampak yang baik bagi tubuh.

Dilansir LiveScience, (13/11), Dr. Eli Meltzer dari Allergy and Asthma Medical Group and Research Center, San Diego memaparkan bahwa banyak orang yang masih menggunakan obat alergi yang dijual bebas di pasaran karena harganya lebih murah. Namun, ternyata obat tersebut tidak memberikan efek apa-apa.

Obat Alergi yang Dijual Bebas Tidak 100% Sembuhkan PenderitaSumber Gambar: liputan6.com

Dalam sebuah penemuan yang dipresentasikan di American College of Allergy, Asthma and Immunology di San Diego, sebanyak 51 persen orang dewasa yang memakai obat resep ternyata merasakan efektivitas dari obat alergi yang digunakannya dibandingkan dengan mereka yang menggunakan obat alergi yang dijual secara bebas.

Obat Alergi yang Dijual Bebas Tidak 100% Sembuhkan PenderitaSumber Gambar: liputan6.com

Sebanyak 31 persen orang mengakui merasakan hal yang sama ketika mereka memakai obat bebas. Akan tetapi, sebanyak 62 persen orang mengatakan lebih senang memakai obat alergi yang dijual bebas untuk mengatasi masalah alergi yang mereka miliki. Meltzer mengatakan bahwa sebaiknya penderita tidak bergantung pada obat alergi saja karena belum tentu hal ini akan membantu pengobatan dalam jangka panjang. Karena banyak terapi yang bisa dilakukan seperti immunotherapy yang terbukti ampuh untuk pengobatan alergi jangka panjang.

Obat Alergi yang Dijual Bebas Tidak 100% Sembuhkan PenderitaSumber Gambar: duniafitness.com

Topik:

Berita Terkini Lainnya