Jika Terpilih Jadi PM Inggris, Rishi Sunak Janji Bakal Keras ke China

Sunak tak ingin budaya China mempengaruhi Inggris

Jakarta, IDN Times - Eks Menteri Keuangan yang menjadi salah satu kandidat Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak, berjanji akan bersikap keras terhadap China. Bahkan, ia menyebut China adalah ancaman nomor satu bagi keamanan domestik dan global.

Komentar ini ia lontarkan setelah saingannya, Menteri Luar Negeri Inggris, Liz Truss, menudingnya cukup lemah ketika berhadapan dengan China dan Rusia.

1. Media pemerintah China menyebut Sunak sosok yang kuat membangun hubungan dua negara

Jika Terpilih Jadi PM Inggris, Rishi Sunak Janji Bakal Keras ke ChinaMenteri keuangan Inggris, Rishi Sunak (Instagram/rishisunakmp)

Sebelum Truss menyebut Sunak lemah, media pemerintah China, Global Times telah mengeluarkan penilaian bahwa Sunak adalah satu-satunya kandidat ketua Partai Konservatif sekaligus Perdana Menteri yang kuat.

“Sunak satu-satunya kandidat dengan visi yang jelas dan pragmatis untuk membangun ikatan kuat antara China dan Inggris,” sebut media Global Times, dikutip dari Channel News Asia, Senin (25/7/2022).

Sementara itu, Truss menuding jika Sunak terpilih menjadi Perdana Menteri, itu berarti sejumlah proposal andalan Sunak adalah hal yang tak diinginkan rakyat Inggris.

Baca Juga: 2 Kandidat Terkuat untuk Jabat PM Inggris: Rishi Sunak dan Liz Truss

Baca Juga: Eks Menkeu Inggris, Rishi Sunak Siap Maju Jadi PM Inggris

2. Sunak berjanji menutup 30 institut China di Inggris

Jika Terpilih Jadi PM Inggris, Rishi Sunak Janji Bakal Keras ke ChinaRishi Sunak, Menteri Keuangan Inggris (Twitter.com/'Rishi Sunak)

Sementara itu, proposal-proposal yang disebut Truss salah satunya adalah janji Sunak untuk menutup 30 Institut Konfusius di Inggris guna mencegah penyebaran pengaruh China lewat budaya dan bahasa.

Sunak juga berjanji mengusir pengaruh Partai Komunis China yang ada di sejumlah institut dan memaksa lembaga pendidikan tinggi untuk mengungkap dana asing yang mereka terima, serta meninjau kemitraan penelitian.

Agen mata-mata domestik Inggris, MI5, juga akan digunakan untuk membantu memerangi spionase China dan membangun kerja sama internasional serupa dengan NATO untuk mengatasi ancaman China di dunia siber.

3. China menyusup ke universitas-universitas di Inggris

Jika Terpilih Jadi PM Inggris, Rishi Sunak Janji Bakal Keras ke ChinaRishi Sunak (instagram.com/rishisunakmp)

Sunak mengatakan, China ‘menyusup’ ke sejumlah universitas di Inggris untuk mencuri teknologi negaranya. Di kawasan global, Sunak menyebut China menyokong Presiden Vladimir Putin dengan membeli minyak Rusia dan mencoba menggertak negara tetangganya, Taiwan.

“Skema Belt and Road milik China juga membebani negara-negara berkembang dengan utang yang tak dapat dibayar,” ujar Sunak.

Sunak juga menyinggung peran China di Xinjiang dan Hong Kong. Dia menyebut China menyiksa, menahan, dan mengindoktrinasi rakyat mereka sendiri.

“Cukup sudah. Sudah terlalu lama politikus di Inggris dan di seluruh barat menggelar ‘karpet merah’ dan menutup mata terhadap aktivitas dan ambisi jahat China,” ucap Sunak.

Baca Juga: Kabinet Boris Johnson Terjungkal, 44 Menteri-Pejabat Inggris Mundur

Baca Juga: Eks Menkeu Inggris, Rishi Sunak Siap Maju Jadi PM Inggris

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya