Pabrik Kembang Api di Thailand Meledak, 23 Orang Tewas

Pabrik ini beroperasi secara legal

Jakarta, IDN Times - Pabrik kembang api yang berlokasi di Kota Sala Khao, Suphan Buri, Thailand, tiba-tiba meledak pada Rabu (17/1/2024) sekitar pukul 15.00 sore waktu setempat.

Channel News Asia melaporkan setidaknya 23 orang tewas akibat insiden mengerikan ini. Sejumlah foto dan video yang beredar di media sosial menunjukkan puing-puing logam berserakkan. Kepulan asap hitam yang tebal dan pekat membumbung tinggi.

1. Penyebab ledakan diselidiki

Gubernur Suphan Buri, Nattapat Suwanprateep mengatakan penyelidikan akan segera dilakukan untuk mencari tahu penyebab pabrik ini meledak.

“Pabrik tersebut beroperasi secara legal dengan izin sah,” ucap Nattapat.

Baca Juga: Thailand Tim ASEAN Paling Apik di Piala Asia 2023 Sejauh Ini

2. Tidak berimbas ke permukiman sekitar

Petugas kepolisian pun memastikan bahwa ledakan pabrik kembang api ini tidak berimbas ke permukiman di dekatnya.

“Ada satu rumah yang jendelanya pecah tapi tidak ada laporan korban terluka atau pun korban jiwa,” ujar Nattapat lagi.

3. PM Thailand sampaikan duka cita

Pabrik Kembang Api di Thailand Meledak, 23 Orang TewasPerdana Menteri Thailand, Srettha Thavisin (twitter.com/@Thavisin)

Ketika insiden ini terjadi, Perdana Menteri Thailand Srettha Thavisin sedang berada di Davos, Swiss, untuk menghadiri World Economic Forum 2024. Srettha menyampaikan ungkapan duka cita untuk keluarga korban ledakan.

Srettha juga memerintahkan penyelidikan ke pabrik tersebut untuk mengetahui penyebab ledakan.

Baca Juga: Di Davos, Sekjen PBB Kembali Serukan Gencatan Senjata Konflik Gaza

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya