Warga Israel Geruduk Rumah PM Benjamin Netanyahu

Mereka menuntut Netanyahu segera mundur

Jakarta, IDN Times - Rumah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu yang terletak di Yerusalem digeruduk warga Israel. Pemerintahan Netanyahu dianggap tidak sigap menghadapi serangan Hamas pada 7 Oktober lalu.

Dengan membawa bendera Israel, para pengujuk rasa berteriak meminta agar Netanyahu segera dijebloskan ke penjara. Dilansir Arab News, emo di depan rumah Netanyahu ini pecah pada 4 November.

Demo tersebut juga bertepatan dengan perilisan jajak pendapat yang menunjukkan tiga perempat warga Israel meminta Netanyahu untuk mundur.

Baca Juga: Temui Netanyahu, Blinken Dorong Jeda Kemanusiaan di Gaza 

1. Meminta serangan ke Gaza dihentikan

Protes lainnya juga terjadi di beberapa kota di Israel dalam beberapa hari terakhir. Warga Israel meminta agar pemerintahan Netanyahu menyetop serangan ke Gaza. Protes ini juga meminta agar Israel bisa menekan Hamas untuk membebaskan sejumlah warga Israel yang disandera.

Sampai saat ini, Netanyahu memang belum mengakui bahwa dirinya bertanggung jawab atas kegagalan Israel menahan serangan Hamas sebulan yang lalu.

Baca Juga: Netanyahu Peringatkan Hizbullah agar Tidak Memicu Perang Lagi

2. Tuntut pemerintah Israel bisa bebaskan sandera

Para pengunjuk rasa juga meminta agar pemerintah Israel bisa sesegera mungkin membebaskan 240 warga Israel yang disandera Hamas.

“Bebaskan para sandera bagaimana pun caranya. Mereka harus pulang sekarang!” teriak para warga, dikutip Arab News, Minggu (5/11/2023).

3. Warga Israel tuding Netanyahu bersalah atas serangan Hamas

Sementara itu, jajak pendapat menunjukkan bahwa Netanyahu adalah sosok yang bertanggung jawab atas serangan Hamas yang menewaskan 1.400 orang.

Sekitar 44 persen responden menyatakan bahwa Netanyahu bersalah atas serangan itu dan 33 persen responden menyatakan bahwa Pasukan Pertahanan Israel (IDF) yang bersalah dan 5 persen sisanya menyalahkan menteri pertahanan. Jajak pendapat ini dirilis oleh stasiun televisi Channel 13.

Baca Juga: Netanyahu Bersumpah Akan Terus Gempur Gaza hingga Israel Menang

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya