Seorang tukang cukur asal Pakistan membuat heboh karena menggunakan 15 gunting secara bersamaan untuk memangkas rambut pelanggannya. Pria bernama Sadiq Ali (33), ini setidaknya membutuhkan waktu 20 menit untuk setiap sesi potong rambut. Dia mengenakan biaya yang cukup murah, yakni hanya £ 1,50 atau setara Rp 35.000 per pelanggan.
Ali pun juga hanya melayani 20 orang per hari. Orang-orang yang menggunakan jasanya pun ternyata bukan orang biasa. Sejumlah atlet olahraga nasional asal Pakistan juga kerap kali menjadi pelanggannya.
