Jakarta, IDN Times - World Forum Programme (WFP) mengatakan konvoi bantuan kemanusiaan yang dioperasikan oleh WFP menjadi sasaran tembakan setelah melintasi perbatasan Zikim ke Gaza utara pada pagi hari, Sabtu, (20/7/2025).
Dilansir dari keterangan WFP di akun media sosial X @WFP, dijelaskan sebanyak 25 truk yang membawa bantuan pangan penting dikirimkan untuk menjangkau (masyarakat) yang menghadapi kelaparan ekstrem di wilayah utara Jalur Gaza.
Namun, tak lama setelah melintasi pos pemeriksaan terakhir di Zikim, konvoi itu dikelilingi oleh kerumunan besar warga sipil yang putus asa menunggu distribusi makanan.
Tragisnya, saat konvoi mendekat, kerumunan tersebut justru diserang dengan tembakan dari arah pasukan Israel, termasuk tank dan penembak jitu.
"Kami sangat prihatin dan berduka atas insiden tragis ini yang mengakibatkan hilangnya banyak nyawa. Orang-orang ini hanya berusaha mendapatkan makanan untuk diri mereka sendiri dan keluarga mereka di ambang kelaparan.Insiden ini menyoroti semakin berbahayanya kondisi di Gaza bagi operasi kemanusiaan," ungkap WFP dikutip, Senin (21/7/2025).