TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada yang Zombie dan Kanibal, Ini 8 Galaksi Paling Unik di Alam Semesta

Sampai sekarang pun peneliti tidak bisa menjelaskannya

wallpaperaccess.com

Galaksi Bima Sakti adalah galaksi tempat kita hidup, tetapi itu bukanlah galaksi satu-satunya yang ada di alam semesta. Ada galaksi-galaksi lainnya dan mereka memiliki fenomena unik yang tidak dialami oleh galaksi kita. Bagi yang tidak paham, galaksi diartikan oleh NASA sebagai kumpulan tata surya, bintang, gas, debu dan benda langit lainnya yang berkumpul karena dipengaruhi gravitasi dan inilah galaksi unik tersebut.

1. Galaksi zombie

cosmoknowledge.com

Ini bukan galaksi yang dihuni para zombie, melainkan galaksi itulah zombie-nya. Dijuluki seperti itu karena galaksi MACS 2129-1 tidak pernah lagi memiliki bintang semenjak 10 miliar tahun yang lalu. Padahal syarat dari adanya kehidupan di galaksi adalah kehadiran bintang.

2. Galaksi kanibal

engadget.com

Ternyata galaksi tetangga kita, Andromeda merupakan galaksi yang suka memakan galaksi yang lain. Menurut penelitian 2019, galaksi tersebut telah memakan galaksi di sekitarnya 10 miliar tahun. Diperkirakan para peneliti 4,5 miliar tahun lagi Andromeda akan memakan galaksi Bima Sakti tempat kita hidup.

3. Galaksi ubur-ubur

medium.com

Galaksi ini memiliki nama kode ESO 137-001. Tampilannya seperti ubur-ubur yang berenang di laut. Dideskripsikan jika tentakel ubur-uburnya merupakan rangkaian bintang-bintang.

Baca Juga: 5 Galaksi Terbesar di Alam Semesta, Kamu Harus Tahu!

4. Galaksi pencuri cahaya

youtube.com Kowch737

Galaksi Andromeda membuktikan jika sebenarnya galaksi saling berinteraksi satu sama lain. Hal itu berlaku dengan galaksi W2246-0526. Berbeda dengan Andromeda yang memakan galaksi, W2246-0526 malahan mencuri cahaya dengan cara menculik bintang.

5. Galaksi mekar

spacetelescope.org

Seperti bunga, galaksi ESO 381-12 tampak bermekaran. Fenomena cahaya yang tampak mekar keluar ini tidak dipahami oleh para peneliti. Perkiraan terkuat mereka adalah kelopak bunga itu datang dari gelombang kejut yang tercipta di galaksi tersebut.

6. Galaksi mata

spotlight.it-notes.ru

Fenomena ini menarik karena sebenarnya tercipta dari dua galaksi yang berbeda, yaitu galaksi IC 2163 dan NGC 2207. Tampak menyambung seperti mata dikarenakan adanya aliran besar bintang dan debu yang diproduksi oleh kedua galaksi sehingga saling bertabrakan.

7. Galaksi dengan dua lubang hitam

ousterhout.net

Umumnya satu galaksi hanya memiliki satu lubang hitam, namun itu tidak berlaku untuk galaksi NGC 7674. Galaksi ini tampak memiliki dua lubang hitam yang terpisahkan. Selain NGC 7674, satu galaksi lain yang memiliki dua lubang hitam adalah 0402+379 dan ini galaksi super besar.

Baca Juga: 7 Misteri Andromeda, Galaksi yang Katanya Bakal Menabrak Bimasakti

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya