TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Gempa Bumi dengan Magnitudo Terbesar di Dunia, Ada yang di Indonesia

Mulai dari gempa bumi Valdivia hingga Kamchatka

potret pasca gempa bumi dan tsunami Tohoku pada tahun 2011 (japan-guide.com)

Gempa bumi merupakan getaran atau guncangan yang terjadi pada permukaan bumi yang disebabkan oleh pelepasan energi secara tiba-tiba sehingga menyebabkan gelombang seismik. Biasanya, bencana ini bermula dari letusan gunung berapi atau pergerakan lempeng bumi atau kerak bumi.

Ada pula istilah magnitudo yang merupakan tolak ukur kekuatan gempa bumi yang menggambarkan besarnya energi seismik yang diukur dengan menggunakan alat seismograf. Semakin tinggi magnitudo, berarti gempa tersebut semakin dahsyat. 

Sejauh ini, terdapat beberapa peristiwa bencana alam gempa bumi dengan magnitudo terbesar di dunia. Peristiwa tersebut telah membuat banyak sekali nyama melayang. Berikut 5 bencana alam gempa bumi dengan magnitudo terbesar yang pernah terjadi. 

1. Gempa Bumi Valdivia (1960)

potret pasca gempa bumi di Santiago, Chile, pada tahun 1960 (vsbattles.fandom.com)

Gempa bumi Valdivia terjadi pada tahun 1960 yang berpusat di kawasan Bio-Bio, Chile. Gempa ini dipicu oleh pergerakan Lempeng Nazca yang menjauhi Lempeng Amerika Selatan sehingga menyebabkan pergerakan tanah yang kuat. Gempa ini sendiri diketahui memiliki magnitudo sebesar 9,5 Skala Ritcher (SR). 

Dengan hal tersebut, gempa bumi Valdivia merupakan gempa bumi terdahsyat yang pernah terjadi di dunia. Dilansir National Geographic, gempa bumi tersebut terasa hingga jarak 500-1000 kilometer dari pantai negara Chile. 

Gempa bumi ini juga menyebabkan bencana tsunami di berbagai negara, termasuk Hawaii di Amerika Serikat. Gempa bumi ini menyebabkan 1655 korban meninggal dan 3000 orang lainnya luka-luka. Tak hanya itu, bencana tersebut juga membuat 2 juta orang di negara terdampak menjadi tidak punya hunian. 

2. Gempa Bumi Alaska (1964)

potret peristiwa gempa bumi Alaska pada tahun 1964 (lithub.com)

4 tahun setelah gempa bumi Valdivia terjadi, terdapat pula gempa dahsyat yang mengguncang Amerika Serikat, tepatnya di Alaska bagian selatan. Magnitudo gempa bumi ini diketahui sebesar 9,2 Skala Ritcher (SR). Gempa ini juga menyebabkan beberapa peristiwa tsunami yang salah satu tinggi gelombangnya mencapai 200 kaki atau 60,9 meter, dilansir Largest.org

Gempa yang berlangsung selama 4 hingga 5 menit itu setidaknya telah merenggut sekitar 130 nyawa manusia. Ada juga zona gempa susulan dari gempa bumi Alaska yang sepanjang 250 kilometer hingga 800 kilometer, tepatnya dari Prince William Sound hingga ujung barat Pulau Kodiak. Gempa tersebut merupakan gempa bumi terdahsyat yang berpusat di Amerika Serikat.

3. Gempa Bumi Samudra Hindia (2004)

potret pasca gempa bumi di Aceh pada tahun 2004 (indonesia-investments.com)

Peristiwa gempa bumi Samudra Hindia merupakan salah satu bencana alam yang paling memperihatinkan bagi Indonesia. Pasalnya, kurang lebih terdapat 227.900 korban meninggal akibat bencana tersebut. Gempa bumi ini terjadi di bawah laut saat lempeng Samudra Hindia terdorong ke bawah oleh Lempeng Burma yang memicu beberapa tsunami di sepanjang pesisir daratan disekitarnya. 

Magnitudo dari gempa itu sendiri mencapai 9,1 Skala Ritcher (SR) dan gempa tersebut merupakan yang terdahsyat ketiga yang pernah ada. Gempa bumi ini juga dianggap sebagai gempa bumi yang paling mematikan. Selain Indonesia, ada juga negara yang terdampak akibat bencana ini, seperti India, Sri Lanka, dan Thailand. 

Gempa bumi ini dipercaya telah menyebabkan kerugian sebesar 10 juta dolar AS atau setara 142 miliar rupiah. Beberapa ilmuwan percaya bahwa energi yang dihasilkan oleh gempa ini setara dengan energi yang digunakan oleh Amerika Serikat selama 11 hari, dilansir New World Encyclopedia. Hal tersebut menunjukkan betapa dahsyatnya gempa bumi yang terjadi pada tahun 2004 itu. 

4. Gempa Bumi Tohoku (2011)

potret pasca gempa bumi dan tsunami Tohoku pada tahun 2011 (japan-guide.com)

Jepang merupakan negara yang cukup rentan mengalami gempa bumi dan tsunami. Salah satu peristiwa gempa bumi terdahsyat yang pernah terjadi di Jepang ialah gempa bumi Tohoku yang terjadi pada tahun 2011. Gempa tersebut memiliki megnitudo sebesar 9,1 Skala Ritcher (SR). 

Gempa tersebut terasa hingga 130 kilometer dari bibir pantai Tohoku. Dilansir National Geographic, bencana alam ini mengakibatkan sekitar 15.000 orang meninggal dunia. Selain itu, sekitar 450.000 orang harus kehilangan rumah mereka akibat peristiwa tersebut. 

Gempa ini juga mengakibatkan meledaknya reaktor nuklir di PLTN Fukushima. Akibatnya, radiasi besar terjadi di sekitar kawasan PLTN tersebut yang pasti berbahaya bagi kehidupan manusia. 

Baca Juga: Catatan Sejarah Gempa Besar dan Tsunami yang Melanda Pacitan dari 1840

Verified Writer

Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya