Burung merpati atau burung dara pasti sudah tidak asing di telinga kamu khususnya jika kamu merupakan pencinta burung. Namun apakah kamu tahu kalau merpati yang kamu pelihara bukanlah satu-satunya spesies merpati yang ada di dunia? Nyatanya ada banyak spesies merpati di dunia dan tiap spesies punya ukuran, warna, kebaiasaan, dan habitat yang berbeda.
Treron sieboldii atau merpati hijau perut putih jadi salah satu merpati yang sangat unik. Berbeda dengan merpati yang biasa dipelihara merpati ini punya tubuh berwarna hijau yang sangat memukau. Merpati hijau perut putih juga memiliki kebiasaan unik, yaitu ia sangat suka meminum air laut. Dengan segala keunikannya burung satu ini pasti sangat menarik untuk diulik dan dikenal lebih dalam. Karenanya kita akan segera membahas beberapa fakta unik mengenai burung berwarna hijau ini!