TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Destinasi Bersejarah yang Keberadaanya dalam Bahaya, Kok Bisa?

Semua merupakan situs warisan budaya UNESCO

denomades.com

Tidak hanya manusia! Bangunan atau suatu tempat pun akan rapuh seiring bertambahnya usia. Seperti beberapa destinasi bersejarah yang terdaftar di UNESCO, ini karena berstatus dalam bahaya.

Kira-kira, apa penyebabnya organisasi tersebut menyematkan tujuh destinasi ini dalam status bahaya? Supaya tidak penasaran, cari tahu yuk!

1. Historic Center of Vienna

timeout.com

Nampak masih kokoh berdiri serta dikelilingi dengan taman yang luar biasa indah. Pasti kamu tidak menyangka jika Historic Center of Vienna di Austria, ini sedang dalam bahaya.

Meski masih dalam tahap pengembangan, bangunan bertingkat tinggi seperti hotel, apartemen, hingga arena seluncur es akan berdiri di sekitar Historic Center of Vienna seperti dikutip dari laman The Local. Proyek-proyek tersebut diperkirakan dapat merusak nilai historis bangunan yang telah ada sejak abad ke-12 ini.

2. Abu Mina

tripadvisor.com.br

Terletak di sebelah barat Alexandria atau Iskandariyah, Abu Mina adalah kota bersejarah yang pada zaman dahulu disinggahi oleh biara-biara umat Nasrani dan dijadikan pula sebagai tempat ziarah.

Dilansir dari laman UNESCO, rongga bawah tanah besar telah terbuka di wilayah barat laut kota. Hal tersebut berisiko kehancuran lebih lanjut, mengingat ruang bawah tanah Abu Mina disinggahi makam Santo.

Baca Juga: 7 Sosok yang Diyakini Paling Jenius Sepanjang Sejarah Manusia

3. Chan Chan

diariosdelnea.com

Telah ada sebelum abad ke-15, Chan Chan adalah ibu kota dari Kerajaan Chimu. Kini, kota bersejarah ini menjadi situs arkeologi penting di Peru yang dihiasi oleh bangunan-bangunan unik berukir yang dibangun dari tanah.

Jika dilihat dari penampakannya, kamu setuju juga jika kota ini dalam bahaya. Ya, kontruksi tanah kota serta kodisi lingkungan termasuk faktor yang mendasari Chan Chan berstatus dalam bahaya. Mengingat, iklim ekstrem yang disebakan oleh fenomena El-Nino menjadikan situs ini rentan terhadap kerusakan yang dikarenakan pengikisan.

4. Old City of Sana'a

en.tripadvisor.com.hk

Kerusuhan sipil, konservasi lahan, hingga lokasinya yang berada pada sebuah lembah menjadi alasan Old City of Sana'a masuk dalam status bahaya seperti dilansir melalui laman Endangered Site. Kota tua ini berada di Yaman, dan telah berdiri sejak 2.500 tahun yang lalu.

Old City of Sana'a dahulu merupakan pemukiman pedagang dari lintas negara. Di sini terdapat banyak rumah dengan desain unik, masjid dan hammam. 

5. Ancient City of Aleppo

heraldnet.com/

Kota tua nan syahdu yang dahulu penuh dengan kedamaian ini beberapa persennya bangunannya mulai rata dengan tanah akibat perang. Masih menjadi kekhawatiran jika perang tidak berakhir, Kota Tua Alleppo akan hilang dan meninggalkan cerita kelam.

6. Tadrart Acasus

temehu.com

Terletak di Libya, Tadrart Acasus adalah pegunungan bebatuan yang memiliki ribuan lukisan gua yang berasal dari 12.000 SM hingga 100 Masehi. Bernilai sejarah karena menjadi saksi bisu kehidupan di masa lalu, Tadrart Acasus tak luput dari bahaya. 

Dilansir dari World Heritage Site, vandalisme serta konflik internal maupun eksternal menghantui keberadaan Tadrart Acasus. 

Baca Juga: 7 Destinasi dengan Pemandangan Laut di Cyprus yang Wajib Dikunjungi

Verified Writer

Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya