TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Benda Sehari-Hari yang Telah Berevolusi Sepanjang Sejarah, Apa Saja?

Dari toilet, kosmetik, sampai sepeda 

nationalgeographic.com

Di era modern, kualitas hidup manusia sangat bergantung pada berbagai benda yang digunakan setiap harinya. Namun, masih banyak yang tidak sadar kalau benda-benda ini telah berkembang sepanjang sejarah.

Daftar di bawah ini tidak akan membahas teknologi mutakhir seperti telepon atau komputer. Sebaliknya, kita akan membahas benda lain yang tidak kalah penting dan dipakai setiap harinya. Berikut enam benda sehari-hari yang telah berubah secara drastis sepanjang sejarah.

1. Toilet 

pexels.com/enginakyurt

Setiap orang memakai toilet setiap harinya. Sebagai kebutuhan dasar, toilet pasti selalu ada di rumah atau tempat umum. Namun, toilet yang kita gunakan hari ini adalah inovasi "terbaru," karena pada awalnya tidak seperti itu. Misalnya di Roma selama 315 M, toilet umum hanya dibuat dari kursi kayu dengan lubang yang digali di bawahnya.

Selain itu, tidak akan ada penghalang yang memisahkan antar toilet, dan satu toilet umum mampu menampung hingga 144 orang. Seperti dijelaskan dalam British Association of Urological Surgeons, orang Romawi menganggap toilet sebagai tempat untuk melakukan interaksi sosial dan mengobrol dengan orang yang ditemui di sana.

Sedangkan di Inggris Abad Pertengahan, orang-orang menggunakan "pispot" untuk menampung kotoran mereka lalu membuang isinya ke jalan. Mereka yang lebih kaya akan menggunakan "garderobe," sebuah ruangan dengan lubang yang mengarah langsung ke parit.

Toilet modern baru ditemukan pada abad ke-20, dan tentunya membutuhkan waktu yang lama untuk menjadi toilet yang kita lihat saat ini.

2. Lampu

content.time.com

Pencahayaan dalam ruangan mungkin tampak seperti penemuan yang baru ditemukan akhir-akhir ini. Faktanya, "lampu" pertama yang digunakan oleh manusia dibuat sekitar 70.000 SM. Tentu saja, lampu ini sangat primitif di mana ia dibuat dari batu berlubang yang diisi dengan bahan yang dapat dibakar dengan lemak hewani.

Inovasi terbesar untuk lampu terjadi pada abad ke-18 ketika pembakar sentral ditemukan. Setelahnya, Joseph Swan mengembangkan lampu pijar listrik pertama di mana desainnya digunakan oleh Thomas Edison pada tahun 1870-an. 

Baca Juga: 7 Benda Ini Pernah Dilarang Presiden Amerika Berada di Gedung Putih

3. Kosmetik 

pexels.com/freestocks

Makeup dan kosmetik telah mematok standar budaya umat manusia sejak awal peradaban. Catatan sejarah menyebutkan kalau kosmetik sudah digunakan sejak Dinasti Pertama Mesir (3100 - 2907 SM).

Britannica menyebutkan kalau orang-orang Mesir (pria dan wanita) pada saat itu menggunakan larutan perawatan kulit dan menyimpannya dalam wadah tanah liat. Mereka kemudian membuat bubuk hijau tua yang akan digunakan wanita untuk menghias mata mereka. Hari ini, segala jenis riasan dan kosmetik telah diproduksi dan digunakan secara luas.

4. Kacamata 

pexels.com/designecologist

Kacamata telah mengalami sejumlah perkembangan yang signifikan sepanjang sejarah. Terlepas dari kenyataan kalau gangguan penglihatan sudah menjadi "makanan" sehari-hari umat manusia sedari dulu, alat-alat optik ternyata baru tersedia di era modern.

Tidak ada yang tahu siapa penemu kacamata. Namun, orang Romawi telah menggunakan kaca untuk melihat teks kecil atau benda dari kejauhan. Hasilnya, mereka menciptakan prototipe pertama dari kaca pembesar yang berbentuk bola. Baru pada awal tahun 1700-an, kacamata modern yang kita lihat seperti saat ini dibuat.

5. Sepatu 

pexels.com/craytive

Sepatu dipandang sebagai bagian tak terpisahkan dari mode saat ini. Namun, pada awalnya, sepatu dibuat agar tahan lama dan praktis untuk membantu aktivitas fisik yang berat. Sepatu pertama ditemukan pada zaman batu, tepatnya sekitar 3300 SM, yang terbuat dari kulit rusa dengan sol dari kulit beruang.

Sepatu pun berkembang mengikuti masa. Seiring waktu, ketika orang-orang mulai menjauh dari pekerjaan fisik, sepatu berubah menjadi ekspresi dari fashion di zaman tertentu. Selama era Renaisans misalnya, sepatu dibuat dari bahan mahal dan digunakan sebagai simbol status seseorang. 

Baca Juga: 9 Benda yang Viral karena Drama Korea, Ada Kolor Maung!

Verified Writer

Shandy Pradana

"I don't care that they stole my idea. I care that they don't have any of their own." - Tesla // I am a 20% historian, 30% humanist and 50% absurdist // For further reading: linktr.ee/pradshy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya