TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Fakta Menarik Nikola Tesla, Fisikawan Fenomenal Dunia

Nikola Tesla lahir saat badai petir, lho!

legacy.com

Kita mungkin tahu banyak hal tentang Nikola Tesla, seperti penemuan radio, motor induksi, dan sinar kosmik. Tapi tahukah kamu bahwa dia sama eksentriknya dengan kecerdasannya? Inilah beberapa fakta menarik tentang Nikola Tesla yang mungkin belum banyak diketahui oleh orang-orang. Apa saja? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Nikola Tesla lahir saat badai petir

teslasociety.com

Entah sinyal ilahi atau keberuntungan, tetapi sejarah mengatakan bahwa Nikola Tesla lahir saat badai petir. Saat itu tengah malam pada 10 Juli 1856, ibunya melahirkan Tesla saat sambaran kilat menghantam langit Kroasia. Bidan yang membantu dalam proses persalinan menyebutnya sebagai pertanda buruk dan mengatakan bahwa anak ini akan menjadi anak kegelapan. Untuk itu ibu Tesla pun berkata, "Tidak. Dia akan menjadi anak terang. "

2. Nikola Tesla mengaku tidak pernah tidur selama lebih dari dua jam dalam sehari

lynncinnamon.com

Untuk semua orang yang percaya bahwa tubuh manusia membutuhkan 8 jam tidur untuk bekerja dengan baik, tetapi Nikola Tesla mengklaim bahwa ia tidak pernah tidur selama lebih dari dua jam dalam sehari. Hal itu berarti bahwa dari 24 jam, ia terjaga selama 22 jam. Pada suatu kesempatan, Tesla pernah begitu fokus dengan perkejaannya di laboratorium sehingga ia terus bekerja selama 84 jam tanpa tidur atau istirahat.

Baca Juga: Fritz Haber, Ilmuwan Berpengaruh yang Dilupakan Dunia

3. Nikola Tesla minum wiski setiap hari

en.wikipedia.org

Fakta menarik lainnya tentang Nikola Tesla adalah dia biasa minum wiski setiap hari, karena ia pikir wiski akan membuatnya hidup hingga 150 tahun. Tesla menganggap wiski sebagai tonik untuk hidup lebih muda dan lebih lama, dan ia hanya berhenti minum setelah larangan datang dalam Perang Dunia Pertama. Namun secara bertahap, ia menyerah pada semua jenis minuman kecuali susu dan air.

4. Nikola Tesla tidak pernah menikah atau jatuh cinta

oldpicz.com

Banyak orang yang mengatakan bahwa di balik setiap pria sukses ada seorang wanita. Tetapi Nikola Tesla membuktikan pengecualian. Ia tidak pernah menikah atau memiliki hubungan cinta yang serius, karena ia percaya bahwa pernikahan dan seks akan membatasi kemampuannya untuk berpikir secara ilmiah. Meskipun dilaporkan bahwa ada banyak wanita yang memandang Tesla, beberapa bahkan 'jatuh cinta padanya', tetapi Tesla menahan diri. Namun, di ranjang kematiannya, Tesla mengatakan kepada wartawan, "Kadang-kadang saya merasa bahwa dengan tidak menikah, saya membuat pengorbanan terlalu besar untuk pekerjaan saya."

5. Nikola Tesla memiliki kemampuan untuk memvisualisasikan dalam tiga dimensi

imgur.com/WTxro

Nikola Tesla memiliki ingatan fotografi. Ia biasa menghafal buku, gambar, dan tumpukan jurnal di kepalanya. Bahkan Tesla juga memiliki kemampuan untuk memvisualisasikan dalam tiga dimensi dan digunakan untuk mengendalikan mimpi buruk mengerikan yang yang ia alami sebagai seorang anak.

6. Nikola Tesla menderita OCD parah

smithsonianmag.com

Fakta yang kurang diketahui tentang Nikola Tesla adalah ia berjuang dari Obsessive Compulsive Disorder (OCD). Tetapi hasratnya terhadap pekerjaannya begitu patut dicontoh sehingga kemampuan kreatifnya membayangi perjuangan kesehatannya. Bahkan saat berjuang dengan penyakit mental seperti OCD, Tesla dulu bekerja dengan orang-orang seperti Edison dan Westinghouse. Tekad dan kecemerlangannya terhadap pekerjaan merupakan inspirasi.

Baca Juga: 7 Ilmuwan Muslim Ini Berhasil Mengubah Dunia, Inspiratif Banget

Verified Writer

Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya