TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Ilmiah Kenapa Otak Manusia Itu Bisa Sering Melupakan Sesuatu

Manusiawi kalau kamu susah mengingat materi belajar

pakistantribe.com

Banyak hal yang perlu kita ingat untuk beraktivitas sehari-hari. Mungkin kamu berpikir jika mengingat semua hal dalam kehidupan ini pasti menyenangkan.

Terlebih lagi, di sekolah kita sering dituntut untuk mengingat banyak hal. Namun, sayangnya ada saja yang kita lupakan. Kenapa sih kita harus lupa? Begini penjelasannya.

1. Lupa disebabkan karena otakmu gagal memanggil ingatan yang tersimpan

unsplash.com/Ben White

Ingatan berisi informasi-informasi yang tersimpan dalam otak untuk diingat kembali. Informasi-informasi tersebut didapatkan dari pancaindra, seperti penglihatan, penciuman, peraba, pendengaran, dan pengecap.

Baca Juga: 10 Benda yang Harus Kamu Jaga Kebersihannya tapi Sering Terlupakan

2. Sebenarnya otak hanya mengingat informasi penting atau berkesan saja

unsplash.com/Olga Delawrence

Ternyata, gak semua informasi direkam olah otak kita menjadi memori. Misalnya kamu mencoba mengingat uang kertas dari bentuk dan warnanya.

Dari hal tersebut saja kamu bisa mengidentifikasi bahwa itu adalah uang kertas. Namun, jarang di antara kamu yang akan mengingatnya sampai mendetail, seperti tulisannya yang kecil-kecil.

3. Informasi yang kamu rekam akan tersimpan sebagai ingatan jangka pendek

unsplash.com/Daniel Hjalmarsson

Sementara itu, jika ingatan tersebut sering diulang-ulang akan menjadi memori jangka panjang. Sehari-hari kamu akan terpapar banyak informasi. Informasi-informasi yang berkesan untukmu akan tersimpan dalam ingatan jangka pendek.

Jika ingatan tersebut sering diulang-ulang akan menjadi memori jangka panjang. Sistem itulah yang sering digunakan dalam kegiatan belajar. Semakin sering kamu belajar semakin lama informasi tersebut akan bertahan.

4. Lupa disebabkan oleh alasan psikologis

unsplash.com/Tadeusz Lakota

Dilansir dari buku karya Edward Thorndike, The Phychology of Learning, lupa disebabkan karena manusia jarang memanggil memori yang ada. Bisa juga karena ada memori lain yang lebih berkesan atau kekurangan petunjuk.

Itu sebabnya kita bisa tiba-tiba ingat akan suatu memori jika terpicu oleh suatu petunjuk. Ada juga penyebab kita lupa karena mengalami kejadian yang traumatis. Hal itu membuat kita gak ingin lagi mengingatnya. Kita bisa benar-benar lupa.

Baca Juga: Tanpa Disadari, 7 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Kamu Jadi Pelupa

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya