5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?

Kemampuan bertahan hidup yang unik

Dilansir treesforlife.org, mimikri adalah kemampuan organisme dalam menyamarkan dirinya dengan organisme lain ataupun lingkungan sekitar. Hal ini dilakukan oleh mangsa untuk melindungi dirinya dari ancaman para predator.

Ada beberapa jenis mimikri yang dapat kita temukan di alam. Untuk lebih jelasnya, yuk, simak ulasan berikut ini.

1. Mimikri muller

5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?ilustrasi mimikri (unsplash.com/carolienvanoijen)

Mimikri muller adalah keadaan ketika dua atau lebih spesies tak enak dimakan atau bahkan beracun berbagi corak atau warna tubuh sama. Dengan berpenampilan menyerupai spesies satu dengan yang lainnya, mimikri muller bersifat saling menguntungkan bagi keduanya.

Hal ini disebabkan karena, jika spesies A dan B melakukan mimikri muller, lalu ada predator yang memangsa atau mungkin hanya memberikan gigitan kecil kepada spesies B, maka predator akan cenderung menghindarinya, baik spesies A maupun B, dan begitupun sebaliknya. Namun, hal ini hanya terjadi jika mimikri muller ditemukan pada tempat yang sama, dan predator dapat beradaptasi untuk menghindarinya.

Ada banyak hewan yang melakukan mimikri muller untuk menghindari predator. Beberapa di antaranya adalah kupu-kupu, lebah, tawon, kumbang, dan katak. Yang terkenal adalah kupu-kupu monarch, kupu-kupu viceroy, katak beracun Peru, dan lain-lain.

2. Mimikri bates

5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?ilustrasi mimikri (jacksonwild.org)

Mimikri bates merupakan keadaan dua atau lebih spesies yang memiliki corak tubuh yang serupa. Hanya saja, pada mimikri bates salah satunya tidak berbahaya atau pun beracun.

Hubungan dua atau lebih spesies pada mimikri bates ini cenderung kepada hubungan parasitisme. Di mana salah satu pihak dapat diuntungkan dan yang lainnya dirugikan. Karena, jika predator memakan spesies yang tidak beracun, maka kemungkinan predator pun akan memakan spesies beracun di waktu yang lain. Dan ini berlaku kebalikannya.

Contoh bebeberapa spesies yang melakukan mimikri bates ini adalah, ular koral dan ular koral palsu, ngengat elang, bahkan bayi burung yang menyerupai ular beracun.

3. Mimikri agresif

5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?ilustrasi mimikri (unsplash.com/8kkaame)

Mimikri agressif umumnya dilakukan oleh para predator. Mereka menggunakan anatomi tubuhnya yang unik untuk memikat mangsa, kemudian menyerangnya.

Contohnya, seekor angler fish yang menggunakan daging di kepalanya yang menyerupai cacing, untuk memancing mangsanya. Ada lagi belalang anggrek yang ber-mimikri menjadi bunga untuk memikat serangga sebagai mangsanya, dan masih banyak lagi contoh lainnya yang mungkin bisa kita temui di alam liar.

4. Mimikri mertensian

5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?ilustrasi mimikri (emborapets.com)

Biasanya, mimikri dilakukan oleh spesies yang tidak berbahaya dengan menirukan spesies lain yang lebih berbahaya darinya. Namun, berbeda dengan mimikri satu ini yang dilakukan oleh mangsa berbahaya menyerupai species yang tidak terlalu berbahaya.

Contoh hewan yang melakukan mimikri ini adalah ular susu dan ular koral. Di mana ular koral meniru ular susu dengan cara memiliki corak warna kulit hitam dengan garis kuning atau putih. Pada sistem ini, baik ular susu maupun ular koral saling menirukan satu sama lain. Dengan ular koral palsu sebagai modelnya.

5. Otomimikri

5 Jenis Mimikri yang Ada di Alam Liar, Apa Saja?ilustrasi mimikri (wikimedia.org)

Otomimikri terjadi pada satu spesies itu sendiri. Di mana biasanya bagian tubuh yang satu menyerupai bagian tubuh yang lainnya.

Otomimikri bisa kita temui pada ular. Di mana ekor ular akan menyerupai kepala dan ular akan bergerak mundur untuk mengelabui predator. Contoh lainnya adalah serangga dan ikan yang memiliki bintik mata pada ekor mereka yang membuatnya menyerupai kepala.

Ada banyak sekali perilaku organisme yang bisa kita temui di alam liar. Beberapa jenis mimikri di atas hanya sebagian kecil contohnya. Apakah kamu pernah menyaksikannya secara langsung?

Baca Juga: 6 Hewan dengan Kemampuan Mimikri Agresif, Si Pembunuh yang Senyap

Andi Yana Photo Writer Andi Yana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya