5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumi

Akankah berbahaya bagi manusia?

Di tengah riuh aktivitas manusia, sebuah asteroid seukuran rumah sedang melewati bumi dengan jarak lebih dekat dari bulan pada 17 Maret 2023 lalu. Asteroid tersebut diberi nama 2023 EY. Meski begitu, kita tetap bisa tenang. Melansir Space, asteroid ini tidak akan menabrak bumi kok.

Berikut ini beberapa fakta mengenai asteroid 2023 EY yang perlu diketahui. Semoga menambah pengetahuan kamu ya!

1. Asteroid 2023 EY masuk ke dalam hazardous asteroid

5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumiasteroid Vesta (jpl.nasa.gov)

Apa itu hazardous asteroid? Meskipun terdengar mengerikan, sebenarnya hazardous asteroid berarti objek yang berukuran lebih besar dari 150 meter yang dapat berada dalam jarak 7,5 juta kilometer dari Bumi.

Asteroid 2023 EY sendiri hanya berdiameter sekitar 16 meter. Namun karena jaraknya yang sangat dekat, yaitu sekitar 240.000 kilometer asteroid ini masuk ke dalam objek yang diawasi perkumpulan astronomi internasional. Oh iya, jarak asteroid ini lebih dekat dari dua pertiga jarak Bulan ke Bumi lho. Dekat banget, ya?

2. Seukuran meteor Chelyabinsk yang meledak di atas Siberia pada tahun 2013

5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumigambar artis tentang asteroid Pallas (solarsystemnasa.gov)

Pada tahun 2013, atau sepuluh tahun lalu, meteor Chelyabinsk pernah meledak di atas langit Siberia. Ledakannya membuat beberapa orang luka-luka. Jika kalian ingin tahu asteroid 2023 EY sebesar apa, kira-kira asteroid itu berukuran sebesar meteor Chelyabinsk.

Dilansir dari news.sky.com pada 15 Februari 2013 di Rusia tengah dekat Pegunungan Ural, sebuah meteor kecil memasuki atmosfer Bumi. Meteor itu kemudian meledak dengan kekuatan 30 kali bom atom AS yang menghancurkan Hiroshima di Perang Dunia II. Untungnya hanya ada beberapa korban luka-luka.

Tapi tenang saja, asteroid 2023 EY tidak akan masuk ke atmosfer Buki seperti meteor Chelyabinsk. Ia hanya akan melintas saja kok.

3. Asteroid 2023 EY termasuk dalam golongan Apollo NEO

5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumiasteroid Mathikde, Gaapra dan Ida (spaceplace.nasa.gov)

Asteroid Apollo NEO didefinisikan sebagai asteroid yang memiliki orbit dekat dengan Bumi. Asteroid jenis ini memiliki orbit yang lebih besar dari orbit Bumi mengelilingi Matahari. Tapi jalur asteroid jenis ini melintasi orbit Bumi.

Ada sekitar 17.540 asteroid Apollo NEO per Februari 2023. Dan dari jumlah itu hampir 2.000 asteroid Apollo diidentifikasi sebagai asteroid yang berpotensi berbahaya (hazardous asteroid).

Baca Juga: 6 Fakta Mengejutkan soal Asteroid, Mungkinkah Menabrak Bumi? 

4. Baru ditemukan pada tanggal 13 Maret 2023

5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumimisi DART dari NASA (solarsystem.nasa.gov)

Yang paling menarik dari asteroid 2023 EY ini adalah bahwa ia baru ditemukan beberapa hari yang lalu, tepatnya pada Senin 13 Maret 2023. Dilansir dari Scince Alert, asteroid ini ditemukan oleh teleskop Stasiun Pengamatan Sutherland di Afrika Selatan. Teleskop ini merupakan salah satu dari empat teleskop yang membentuk jaringan ATLAS (Asteroid Terrestrial-impact Last Alert System). 

ATLAS sendiri didirikan oleh Universitas Hawaii dan didanai oleh NASA. ATLAS mampu beroperasi sepanjang tahun, 24 jam sehari tanoa henti. ATLAS menyediakan sistem peringatan dini terhadap objek yang mungkin berbahaya bagi Bumi.

Dengan dua teleskop di Hawaii, satu di Chili, dan satu di Afrika Selatan, tujuan pembuatan jaringan teleskop ATLAS adalah untuk mendapatkan setidaknya beberapa hari pemberitahuan sebelum ada bahaya yang mendekati Bumi.

Digabung dengan misi DART yang telah diluncurkan NASA sebelumnya, manusia mungkin bisa membelokkan arah objek berbahaya tersebut dengan meluncurkan roket ke sumber bahaya untuk mengubah arah geraknya.

5. Ada pengamatan secara live saat asteroid melintas di dekat Bumi

5 Fakta Asteroid 2023 EY yang Baru Saja Melewati Bumiasteroid Ida (spaceplace.nasa.gov)

Sebuah proyek Teleskop Virtual akan melakukan streaming langsung fenomena melintasnya asteroid 2023 EY pada Jumat, 17 Maret 2023 mulai pukul 00:00 waktu Italia. 

Siaran langsung tersebut akan diambil oleh teleskop robot 17 inci di Ceccano, Italia tengah. Sedangkan waktu asteroid tersebut melintas diperkirakan pada tengah malam hari Jumat. Tertarik untuk melihatnya? Kalian bisa mencarinya di YouTube.

Dilansir dari Space.com, sementara asteroid 2023 EY diperkirakan tidak akan mengancam Bumi, NASA justru mengumumkan adanya kemungkinan asteroid berbahayanya lain pada tahun 2046 nanti. Asteroid ini berpeluang 1:600 untuk membuat kontak dengan Bumi. Tapi jangan panik, penelitian lebih lanjut sedang dilakukan terkait asteroid tersebut.

Baca Juga: Jangan Bingung! Ini Perbedaan Meteor, Asteroid, dan Komet

Anita Hadi Saputri Photo Verified Writer Anita Hadi Saputri

Seorang ibu | Freelancer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya