6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!

Benua Afrika jadi sumbernya fosil dinosaurus, lho

Ada tiga benua yang terkenal sebagai "penghasil" fosil dinosaurus terbanyak, yaitu Amerika, Eropa dan Afrika. Berbagai spesies dinosaurus pernah ditemukan di ketiga benua tersebut. Mulai dari dinosaurus berleher panjang, dinosaurus karnivor, sampai yang berbulu. Karenanya, para ahli sangat bersemangat untuk melakukan penelitian terhadap fosil-fosil dinosaurus dari ketiga benua tersebut.

Berbeda dengan Amerika dan Eropa, Benua Afrika cenderung kering dan banyak diselimuti sabana, gurun, hutan, dan padang rumput. Namun iklimnya yang kering tak membuat jumlah fosil yang ditemukan di sana lebih sedikit dari Amerika dan Eropa. Justru banyak fosil dinosaurus yang ditemukan di gersangnya gurun, lho.

Apa kamu penasaran dinosaurus apa saja yang pernah ditemukan di Benua Afrika? Artikel ini akan membahas beberapa di antaranya jadi simak dengan baik!

1. Spinosaurus

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Ilustrasi Spinosaurus (commons.wikimedia.org/Petr Menshikov)

Kamu pasti sudah tidak asing dengan dinosaurus satu ini. Kemunculannya di banyak media membuat Spinosaurus sangat terkenal. Spinosaurus merupakan salah satu dinosaurus pemakan daging terbesar, bagaimana tidak panjangnya saja bisa mencapai 18 meter, terang Britannica. Dengan ukuran sebesar itu, ia bahkan lebih panjang dari Tyrannosaurus yang digadang-gadang jadi dinosaurus karnivora terbesar.

Dinosaurus yang hidup sekitar 99 sampai 94 juta tahun yang lalu di Periode Kapur ini diperkirakan mendiami daerah Maroko. Ia punya bentuk tubuh yang cukup unik dengan kaki pendek, moncong panjang seperti buaya, layar di punggung, dan ekor layaknya kayuh. Bentuk tubuh demikian mendukung gaya hidup semi-akuatik yang dijalani Spinosaurus. Diperkirakan hewan ini hidup di pinggir laut atau sungai. Mereka juga merupakan perenang yang cukup andal, ia juga sering memakan hewan laut seperti ikan.

2. Kryptops

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Ilustrasi Kryptops (en.m.wikipedia.org/Paleocolour)

Kryptops merupakan dinosaurus yang tergolong jarang diteliti dan tidak terlalu terkenal. Walau begitu dinosaurus yang masuk dalam famili abelisauridae ini punya beberapa keunikan. Pertama, ia punya kepala yang kecil, pendek dan berbentuk bulat. Kedua, seperti abelisauridae lain Kryptops punya tangan yang sangat kecil yang hampir tidak berfungsi sama sekali.

Dilansir The Dinosaur Database, Kryptops hidup pada Periode Kapur sekitar 125 sampai 100 juta tahun yang lalu. Hewan ini hidup di daerah yang sekarang menjadi negara Nigeria. Fosil dari dinosaurus ini juga tak banyak yang ditemukan, sampai saat ini hanya ada satu bagian fosil Kryptops yang ditemukan, yaitu sebagian fosil tengkorak. Fosil tersebut ditemukan di daerah Gurun Ténéré, kemudian pada tahun 2008 barulah genus Kryptops dideskripsikan oleh Paul Sereno dan Stephen Brusatte.

3. Nigersaurus

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Rekonstruksi tengkorak Nigersaurus (commons.wikimedia.org/CaptMondo)

Tak melulu soal dinosaurus pemakan daging, Benua Afrika juga punya banyak dinosaurus herbivor, salah satunya adalah Nigersaurus. Dinosaurus ini adalah sauropoda atau dinosaurus berleher panjang yang terkenal karena punya gigi yang sangat banyak. Setidaknya dinosaurus ini punya gigi sebanyak 500 buah, lho.

Laman University of Michigan News menjelaskan kalau Nigersaurus punya bentuk kepala yang unik. Kepalanya besar, lebar dan mirip seperti paruh, bentuk demikian memudahkan mulutnya untuk memakan rumput dan tanaman yang ada di tanah. Tak seperti dinosaurus sauropoda lainnya Nigersaurus tidak mampu mengangkat lehernya terlalu tinggi. Akibatnya dinosaurus ini hanya bisa memakan tanaman yang ada di tanah dan akan kesulitan memakan dedaunan yang ada di atas pohon.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Fosil Ular Raksasa, Lebih Panjang dari T-Rex

4. Carcharodontosaurus

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Rekonstruksi tengkorak Carcharodontosaurus (commons.wikimedia.org/Franko Fonseca)

Satu lagi dinosaurus raksasa terkenal yang berasal dari Benua Afrika, dinosaurus itu bernama CarcharodontosaurusCarcharodontosaurus adalah dinosaurus karnivor raksasa sepanjang 12 meter dan ia hidup sekitar 99 sampai 94 juta tahun yang lalu di periode kapur. Selain ukuran raksasanya salah satu keunikan yang dimiliki Carcharodontosaurus adalah giginya yang besar dan punya bentuk menyerupai gigi hiu. Dilansir Natural History Museum setidaknya Carcharodontosaurus punya gigi sebanyak 60 buah.

Ukuran raksasanya menjadikan dinosaurus ini sebagai predator puncak di habitatnya. Makanan utama hewan ini adalah dinosaurus herbivor berukuran besar. Tak seperti T. rex yang menggunakan gigi dan rahangnya untuk menghancurkan tulang, Carcharodontosaurus menggunakan giginya untuk menyayat daging dan kulit. Walau kekuatan rahangnya juga tak sekuat T. rex, dinosaurus ini punya gigi yang mampu menyobek apa pun.

5. Heterodontosaurus

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Ilustrasi Heterodontosaurus (id.wikipedia.org/Michael B. H.)

Dilansir iNaturalistUK, nama Heterodontosaurus punya arti kadal yang punya gigi berbeda. Penamaan ini mengacu pada gigi heterodont yang ada di rahang atas dan bawahnya. Dinosaurus ini punya sepasang gigi di rahang atas dan bawah yang menonjol layaknya taring pada mamalia. Tak cuma itu, gigi bagian belakangnya juga berbeda dan lebih mirip gigi-gigi pada mamalia herbivor. Terakhir ia juga punya paruh di bagian depan mulutnya, hal ini membuat Heterodontosaurus punya tiga tipe gigi sekaligus.

Keberagaman jenis gigi ini kemungkinan digunakan Heterodontosaurus untuk memakan dan mengunyah berbagai tipe makanan. Diperkirakan dinosaurus ini mampu memakan berbagai material tumbuhan, seperti akar, tanaman yang tidak terlalu tinggi, tanaman pakis, dan paku. Para ahli juga berspekulasi bahwa Heterodontosaurus punya dua cara berjalan, yaitu bipedal dengan dua kaki dan terkadang menjadi quadrupedal atau berjalan dengan empat kaki. 

6. Giraffatitan

6 Dinosaurus dari Benua Afrika, Ada yang Punya Tangan Sangat Kecil!Ilustrasi Giraffatitan (commons.wikimedia.org/Dmitry Bogdanov)

Dinosaurus yang namanya berarti jerapah raksasa ini menjadi salah satu dinosaurus terbesar dari Benua Afrika, lho. Bayangkan saja dinosaurus berleher panjang ini mampu tumbuh sepanjang 24 meter dan beratnya mencapai 40 ton, jelas ThoughtCo.

Giraffatitan juga hidup di era keemasan dinosaurus berleher panjang, yaitu pada periode jura sekitar 150 juta tahun yang lalu. Saat itu, makanan untuk hewan ini tersedia dimanapun mulai dari di hutan sampai padang rumput. Dengan ukurannya yang di luar nalar tak banyak predator yang punya nyali untuk memburu individu dewasa Giraffatitan.

Walau banyak dipenuhi gurun dan terkenal gersang namun Benua Afrika jadi salah satu tambangnya fosil dinosaurus. Berbagai jenis dinosaurus dapat ditemukan di benua ini mulai dari dinosaurus pemakan daging sampai dinosaurus berleher panjang. Dinosaurus dari Afrika ini juga punya ukuran dan bentuk yang tak kalah dari dinosaurus di Benua Amerika atau Eropa. Saat ini para ahli terus melakukan penelitian terhadap dinosaurus dan bukan tidak mungkin di masa depan akan ditemukan dinosaurus lain di Benua Afrika.

Baca Juga: Nautilus, Fosil Hidup yang Sudah Ada Sejak 400 Juta Tahun yang Lalu

Arzha Ali Rahmat Photo Verified Writer Arzha Ali Rahmat

Mahasiswa Unnes yang suka ular.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya