5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!

Memiliki kemampuan menyelam yang tangguh!

King eider merupakan spesies bebek laut yang mempunyai ukuran tubuh yang sangat besar jika dibandingkan dengan spesies bebek pada umumnya. Dari segi penampilan, king eider memiliki corak dan warna yang indah pada bagian kepalanya. Selain itu, hewan ini dikenal mempunyai sistem reproduksi yang sangat baik di mana sang betina mampu mengeluarkan lima hingga tujuh telur pada musim kawin.

Dinobatkan sebagai spesies bebek dengan kemampuan menyelam paling handal. Inilah beberapa fakta menarik dari king eider yang perlu kamu ketahui dilansir dari laman Animals dan Allaboutbirds, sebagai berikut:

1. Habitat asli dari king eider

5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!peapix.com

Populasi king eider tersebar luas di wilayah arktik mulai dari Amerika bagian utara hingga Rusia bagian timur. Dilansir dari laman Animals, spesies bebek cantik ini lebih suka hidup di sepanjang garis pantai namun menghabiskan sebagian besar waktunya untuk mencari makanan di laut. Mereka biasanya membuat sarang di pulau-pulau dan rawa-rawa. Saat musim dingin datang, king eider akan berimigrasi ke wilayah bagian selatan untuk berkembang biak.

Kemampuan yang paling mengesankan dari king eider adalah saat berada di lautan spesies bebek ini dapat menyelam ke dasar laut dalam jangka waktu yang sangat lama.

2. Spesies bebek berukuran besar

5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!birdsoftheworld.org

Dari segi penampilan, king eider mempunyai ukuran paruh yang lebih pendek dan lebar. Tubuh dari king eider jantan didominasi bulu berwarna hitam dan putih serta warna cokelat keemasan pada dada. Untuk bagian kepala, spesies bebek ini justru memiliki warna-warna yang tampak lebih mencolok yang terdiri dari perpaduan warna biru muda, hijau dan orange terang. Sedangkan king eider betina mempunyai bulu yang terlihat kurang menarik dengan didominasi bulu berwarna coklat.

Namun, hal tersebut sangat membantu sang betina agar tidak mudah terlihat oleh predator saat mengerami telur. Bebek king eider rata-rata memiliki panjang tubuh 60 sentimeter dengan berat 2.2 kilogram

3. Cara bertahan hidup

5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!stpaulislandtour.com

Bebek king eider jantan memiliki kebiasaan mengonsumsi makanan yang berbeda dengan sang betina. King eider jantan masuk ke dalam kelompok hewan karnivora sedangkan betina adalah omnivora. Untuk sang jantan, mereka memakan berbagai jenis hewan dasar laut seperti udang, ikan kecil, cacing, moluska dan masih banyak lagi. Sedangkan betina memakan tanaman-tanaman kecil, cacing, lalat dan serangga kecil. Saat sang jantan mencari makanan, mereka mampu menyelam hingga di kedalaman 24 meter.

Baca Juga: 14 Spesies Bebek Liar Paling Menggemaskan dan Warna-warni

4. Sistem reproduksi dari king eider

5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!birdzilla.com

Saat memilih pasangan, king eider biasanya membuat beberapa gerakan-gerakan tubuh untuk menarik perhatian lawan jenisnya seperti kepakan sayap, perenggangan hingga melakukan pengejaran. Dilansir dari laman Allaboutbirds, setelah sang betina bertelur maka sang jantan akan meninggalkan betina sendirian di dalam sarang. Selama masa inkubasi berlangsung dalam jangka waktu 22 hingga 24 hari, sang betina jarang sekali makan dikarenakan harus menjaga telur dari predator salah satunya adalah rubah.

5. Populasi yang semakin menurun

5 Fakta Menarik dari King Eider, Spesies Bebek Arktik yang Mempesona!birdzilla.com

King eider termasuk hewan yang memiliki umur yang panjang. Tercatat sebuah rekor di tahun 2019 yang memperlihatkan bahwa seekor king eider jantan mampu bertahan hidup hingga usia 24 tahun. Sedangkan untuk jumlah populasi di alam liar, king eider saat ini memiliki populasi yang masih terbilang sangat stabil. Namun, beberapa masalah terus mengancam populasi dari king eider seperti pembuangan limbah perusahaan minyak yang ditumpahkan ke habitat mereka hingga perburuan besar-besaran yang dilakukan manusia.

Nah, itulah beberapa fakta menarik dari king eider yang mempunyai penampilan tubuh yang cantik. Mampu menyelam hingga ke dasar lautan membuat king eider menjadi spesies bebek dengan kemampuan menyelam paling tangguh.

Baca Juga: 5 Fakta Donald Bebek, Bulan Juni Ini Ulang Tahun Lho!

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya