5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!

Salah satu ular pemburu yang handal

Intinya Sih...

  • Eastern garter snake adalah ular non-berbisa dengan pola sisik indah
  • Populasinya tersebar di Amerika Utara, hidup di berbagai habitat dan aktif siang-malam
  • Mereka memiliki ukuran tubuh sedang, berkembang biak saat musim semi, dan tidak dilindungi oleh Badan Konservasi Alam Dunia

Ular termasuk hewan reptil yang populasinya hampir dapat ditemukan di seluruh wilayah di dunia. Hewan ini mempunyai ribuan spesies salah satunya eastern garter snake. Keunikan dari eastern garter snake terletak pada corak sisiknya yang indah.

Mereka membunuh dengan cara melilitkan tubuhnya hingga mangsanya mati lemas. Termasuk spesies ular yang tidak memiliki racun, berikut ini beberapa fakta menarik seputar eastern garter snake. Simak ulasannya! 

1. Habitat asli eastern garter snake

5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!Eastern garter snake (commons.wikimedia.org/Riley Stanton)

Populasi eastern garter snake dapat ditemukan di wilayah benua Amerika bagian utara yang meliputi Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko. Di Amerika Serikat, spesies ular ini banyak mendiami daerah Mississippi. Dilansir dari laman Animalia, eastern garter snake hidup di berbagai macam daerah mulai dari hutan, semak belukar dan area pertanian.

Bahkan, populasi mereka juga terdapat di taman-taman kota. Eastern garter snake termasuk hewan karnivora. Ular ini bertahan hidup dengan memangsa hewan berukuran kecil seperti kodok, burung, siput dan lain-lain.

2. Kebiasaan hidup di alam liar

5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!Eastern garter snake (commons.wikimedia.org/Riley Stanton)

Eastern garter snake aktif beraktivitas pada siang dan malam hari. Mereka bersarang di antara celah-celah batu hingga tumpukan kayu. Hal tersebut sangat berguna agar dapat melarikan diri jika diserang oleh hewan predator seperti anjing, badger dan lain-lain.

Namun, jika merasa terancam dan terdesak, eastern garter snake dapat melawan balik musuhnya. Keunikan lainnya dari ular ini adalah mereka dapat mengeluarkan aroma bau busuk. Ketika musim dingin tiba, eastern garter snake akan tinggal dengan ular lainnya dalam satu sarang.

3. Ciri khas fisik

5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!Eastern garter snake (commons.wikimedia.org/Ryan Hodnett)

Eastern garter snake termasuk spesies ular berukuran sedang. Mereka hanya memiliki rata-rata panjang tubuh 60 sentimeter. Dilansir dari laman Srelherp, sisik eastern garter snake berwarna hitam serta terdapat tiga garis kuning memanjang di sekitar tubuhnya.

Dengan begitu, sangat mudah sekali mengindentifikasi mereka di alam liar. Namun, ada juga sebagian kecil dari populasi eastern garter snake yang memiliki sisik kebiruan. Untuk membedakan jenis kelamin, ekor sang jantan lebih tebal dibandingkan betina.

Baca Juga: 6 Fakta Unik Kadal Ular, Hewan Kecil yang Penuh Mitos!

4. Sistem reproduksi

5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!Eastern garter snake (commons.wikimedia.org/Riley Stanton)

Musim kawin eastern garter snake berlangsung selama musim semi setelah melakukan hibernasi di musim dingin. Ular ini menerapkan sistem perkawinan poligini dimana sang jantan dapat kawin dengan banyak betina. Eastern garter snake mampu menghasilkan hingga 40 ekor anak ular.

Anak yang baru lahir rata-rata memiliki panjang 18 sentimeter. Mereka tidak mendapatkan perawatan dari orang tuanya dan langsung hidup mandiri di alam liar. Eastern garter snake akan mencapai tingkat kematangan seksual saat berusia dua tahun.

5. Populasi yang masih terjaga

5 Fakta Menarik Eastern Garter Snake, Ular Beraroma Busuk!Eastern garter snake (commons.wikimedia.org/Ryan Hodnett)

Hingga saat ini belum ada data yang memperlihatkan jumlah eastern garter snake yang tersisa di alam liar. Namun, Badan Konservasi Alam Dunia belum memasukan mereka ke dalam daftar hewan dilindungi. Hal ini menandakan bahwa populasi eastern garter snake masih stabil.

Ancaman terbesar spesies ular ini adalah hilangnya habitat mereka. Selain itu, eastern garter snake sering menjadi mangsa hewan pradator buas serta dibunuh oleh manusia karena dianggap sebagai ancaman. Eastern garter snake mampu bertahan hidup hingga usia 10 tahun.

Meskipun eastern garter snake tidak memiliki bisa yang berbahaya namun gigitannya dapat memberikan rasa sakit. Oleh karena itu, ketika bertemu ular ini di alam liar maka kamu lebih baik menjauh.

Baca Juga: 3 Fakta Bintang Ular, Hewan Tak Berotak, tapi Bisa Belajar Hal Baru

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya