5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!

Banyak hewan predator

Bangladesh merupakan negara yang dikenal akan keanekaragaman faunanya. Hal inilah yang membuat Bangladesh sering dikunjungi oleh para ahli zoologi dari seluruh dunia untuk melakukan berbagai macam penelitian. Secara keseluruhan, wilayah Bangladesh memiliki 110 spesies mamalia, 330 spesies burung, 22 spesies ampfibi dan 110 spesies reptil.

Banyak berhabitat di daerah-daerah terpencil mulai dari area pegunungan, hutan belantara dan lain-lain. Inilah lima hewan endemik memukau asal Bangladesh dilansir dari laman Worldatlas dan Kevmrc.

1. Western hoolock gibbon

5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!Western hoolock gibbon (commons.wikimedia.org/Abdul Momin)

Western hoolock gibbon masuk dalam daftar 25 primata dengan populasinya paling langka di dunia. Dilansir dari laman Worldatlas, menurut data yang dirilis oleh pemerintah setempat, dalam 30 tahun terakhir, jumlah western hoolock gibbon telah menurun lebih dari 90 persen di alam liar. Hal ini diakibatkan penggundulan hutan yang sering terjadi sehingga mereka kehilangan habitat aslinya.

Spesies kera ini dikenal akan pergerakannya yang lincah dan cepat saat memanjat pohon. Di samping itu, mereka memiliki lengan dua kali lebih panjang dibandingkan kakinya serta suaranya yang terdengar sangat melengking.

2. Mugger crocodiles

5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!Mugger crocodiles (commons.wikimedia.org/Dr. Raju Kasambe)

Populasi dari mugger crocodiles dapat ditemukan di kawasan lindung Sundarbans yang sebagian besar wilayahnya adalah rawa-rawa. Jika dibandingkan dengan spesies buaya lainnya, mugger crocodiles memiliki moncong yang lebih panjang serta sisik tubuh yang sangat keras.

Pada pagi hari, mereka memiliki kebiasaan pergi ke daratan untuk berjemur di bawar sinar matahari. Untuk bertahan hidup, mugger crocodiles memangsa berbagai jenis hewan mulai dari ikan, kura-kura, burung, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 5 Hewan Endemik Kepulauan Seychelles, Banyak Spesies Burung Menawan

3. Gaur

5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!Gaur (commons.wikimedia.org/Dr. Raju Kasambe)

Gaur hidup di beberapa negara di Asia Selatan dan Tenggara di antaranya India, Bangladesh, Nepal, Kamboja dan Laos. Mereka juga dikenal dengan nama lain yaitu indian bison. Gaur memiliki ukuran tubuh yang sangat besar serta tenaga kuat di mana hewan ini lebih suka hidup di daerah yang ditumbuhi banyak rumput dan pepohonan.

Kamu harus berhati-hati saat bertemu dengan gaur di alam liar dikarenakan mereka dapat menyerang secara mendadak dengan cara menyeruduk hingga bisa menyebabkan cedera yang serius. Namun, populasi gaur sekarang semakin menipis karena spesies bison ini sering buru oleh penduduk setempat.

4. Bengal tiger

5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!Bengal tiger (commons.wikimedia.org/Charles J. Sharp)

Bengal tiger merupakan hewan endemik Bangladesh yang paling populer dibandingkan hewan lainnya. Kepopuleran spesies harimau ini di kalangan masyarakat Bangladesh menjadikannya sebagai hewan nasional dari negara tersebut. Mereka banyak hidup di wilayah Sundarbans yang mendiami area terpencil.

Diperkirakan saat ini jumlah populasi bengal tiger tersisa 440 ekor di wilayah Bangladesh sehingga mamalia ini dikategorikan sebagai hewan yang terancam punah. Salah satu faktor langkanya keberadaan bengal tiger dikarenakan dulunya mereka sering ditangkap dan dibunuh oleh manusia karena dianggap sebagai ancaman.

5. Clouded leopard

5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Bangladesh, Ada Harimau Langka!Clouded leopard (commons.wikimedia.org/Zoofanatic)

Satu lagi hewan predator buas yang mendiami wilayah Bangladesh yaitu clouded leopard. Mereka dikenal akan penampilannya yang menawan karena kulit tubuhnya memiliki corak indah. Hal inilah yang membuat clouded leopard sering diperjualbelikan secara ilegal untuk diambil kulitnya sebagai bahan untuk memproduksi mantel mewah yang berharga fantastis.

Dilansir laman Kevmrc, clouded leopard sangat suka hidup di wilayah hutan yang memiliki pepohonan yang lebat. Hewan ini sering terlihat bertengger di dahan-dahan pohon sambil menunggu mangsanya lewat kemudian membuat serangan secara tiba-tiba.

Nah, itulah beberapa hewan endemik yang dapat ditemukan di wilayah Bangladesh. Namun keberadaan hewan-hewan tersebut saat ini sangat sulit sekali dilacak di keberadaannya dikarenakan jumlah mereka yang tersisa di habitat aslinya sangatlah sedikit.

Baca Juga: 5 Spesies Burung Endemik asal Zambia, Ada yang Terancam Punah!

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya