5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!

Deretan hewan dengan penampilan yang mengesankan

Wilayah Norwegia yang luas menjadi habitat dari berbagai spesies hewan unik. Kebanyakan hewan endemik Norwegia mendiami daerah-daerah terpencil, mulai dari pegunungan, hutan lebat, sungai hingga dataran es.

Namun, kamu harus berhati-hati jika bertemu dengan mereka karena beberapa di antara hewan-hewan tersebut sangat berbahaya dan sering menyerang manusia. Ada juga spesies yang masuk dalam daftar hewan langka sehingga sangat sulit menemukannya di alam liar.

Nah, berikut ini merupakan sederet hewan endemik yang bisa ditemukan di wilayah Norwegia. Simak ulasannya berikut ini, yuk!

1. Bearded seal

5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!potret bearded seal (oceanwide-expeditions.com)

Salah satu keunikan bearded seal adalah, anjing laut ini memiliki kumis yang lebih lebat dan panjang jika dibandingkan dengan spesies anjing laut lainnya yang ada di dunia. Dilansir laman Wildlifetrip, bearded seal juga dinobatkan sebagai spesies anjing laut dengan ukuran tubuh terbesar di wilayah benua Eropa. Dikarenakan penampilannya yang mencolok, mereka sangat mudah sekali diidentifikasi di habitat aslinya.

Populasi dari bearded seal banyak terdapat di daerah Svalbord’s fjords dan Andenes yang berada di wilayah Norwegia Utara. Anjing laut ini biasanya terlihat sedang bersantai di atas permukaan es.

2. White tailed eagle

5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!potret white tailed eagle (iwradio.co.uk)

Wilayah Norwegia dikenal menyimpan berbagai spesies burung unik dan langka, salah satunya adalah white tailed eagle. Pada abad ke-20, status dari white tailed eagle berada di ambang kepunahan akibat perburuan liar. Namun, berkat adanya usaha penangkaran yang dilakukan oleh Badan Konservasi Alam Dunia, populasi dari spesies elang ini semakin meningkat dari tahun ke tahun.

Habitat asli dari white tailed eagle dapat ditemukan di Kepulauan Gjesvaerstappan. Musim panas merupakan waktu yang paling tepat untuk melihat mereka terbang bebas di udara.

Baca Juga: 5 Hewan Endemik yang Berhabitat di Wilayah Hawaii, Ada yang Langka!

3. Eurasian lynx

5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!potret eurasian lynx (romania-insider.com)

Eurasian lynx masuk dalam spesies kucing yang memiliki ukuran tubuh sedang. Dari segi penampilan, mereka memiliki bintik-bintik hitam pada bagian badan serta terdapat rambut panjang di ujung telinga.

Populasi dari eurasian lynx di Norwegia saat ini sangatlah langka yang diperkirakan hanya tersisa kurang dari 500 ekor saja. Sebagian besar populasi eurasian lynx banyak tersebar di wilayah Norwegia Utara yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Reisa dan Taman Nasional Vre Dividal.

4. Brown bear

5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!potret brown bear (sciencenewsforstudents.org)

Populasi dari brown bear di Norwegia saat ini sangat sulit sekali ditemukan karena jumlahnya yang sangat sedikit akibat perburuan secara besar-besaran pada abad ke-19. Dilansir laman Jtgtravel, mereka dikenal dengan indra pendengaran dan penciuman yang tajam.

Beruang ini dapat mendekteksi ancaman seperti kehadiran manusia, lalu memilih untuk menghindar atau melarikan diri. Brown bear biasanya lebih aktif pada musim panas setelah melakukan hibernasi di musim dingin.

5. Muskox

5 Hewan Endemik Unik yang Berhabitat di Norwegia, Ada yang Berbahaya!potret muskox (alaskamagazine.com)

Walaupun memiliki ukuran tubuh besar yang bobotnya bisa mencapai 400 kilogram, muskox bisa berlari dengan sangat cepat hingga 60 km/jam. Mereka banyak ditemukan di wilayah Taman Nasional Doverejel yang mendiami area padang rumput.

Akan tetapi, kamu harus tetap waspada ketika mendekati muskox dikarenakan mereka dapat menyerang secara mendadak jika merasa terusik. Pada musim kawin hewan ini mengeluarkan bau yang sangat menyengat yang berfungsi untuk menarik perhatian lawan jenis.

Dari sederet hewan endemik yang bisa dijumpai di wilayah Norwegia tersebut, beberapa hewan di atas sudah cukup sulit untuk ditemukan di alam liar. Populasi hewan-hewan tersebut nyatanya juga semakin terancam.

Baca Juga: 7 Fakta Okapi, Hewan Endemik Afrika yang Dijuluki 'Unicorn'

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya