5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!

Kanibalisme juga bisa berawal dari sebuah fantasi

Kanibalisme adalah sebuah situasi atau fenomena yang menggambarkan di mana makhluk hidup memakan makhluk hidup lainnya yang sejenis. Kanibalisme secara umum terjadi pada beberapa jenis hewan, seperti ular, siput, ayam, gurita, beberapa spesies ikan, dan lain sebagainya.

Bagaimana dengan manusia? Ya, kanibalisme faktanya juga terjadi pada manusia. Zaman dulu beberapa suku primitif melakukan praktik ini. Saat ini di mana itu adalah hal tabu dan dianggap sebagai tindakan kejahatan, kanibalisme dianggap sebuah kelainan mental patologis.

Inilah lima fakta tentang kanibalisme yang tidak kamu sangka-sangka.

1. Zaman purba, kanibalisme adalah hal yang wajar dilakukan

5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!raifilm.org.uk

Sekitar 120 ribu tahun lalu, Neanderthal, salah satu spesies manusia purba, pernah melakukan praktik kanibalisme. Seperti ditulis dalam History, bahwa pada masa Neanderthal terdapat periode iklim ganas yang menghabiskan hampir seluruh hewan yang ada. Hal inilah yang membuat Neanderthal terpaksa menerapkan kanibalisme untuk meneruskan kehidupan.

Para peneliti menemukan bukti-bukti kanibalisme Neanderthal pada temuan-temuan sisa Neanderthal di gua kecil dekat lembah Rhone, Prancis bagian Selatan. Temuan-temuan tersebut menegaskan bahwa apa yang mereka makan 120 ribu tahun lalu bukanlah hewan, melainkan sesama Neanderthal.

2. Saat ini, praktik kanibalisme masih ada dibeberapa daerah terpencil

5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!thetimes.co.uk

Diyakini di zaman modern saat ini masih terdapat beberapa praktik kanibalisme yang terjadi di beberapa daerah terpencil di dunia. mengutip The Culture Trip, bahwa kanibalisme masih terjadi di pedalaman Fiji pada akhir 1830-an, dan ini termasuk zaman modern di mana kanibalisme dianggap sangat tabu dan mengerikan.

Salah satu jurnal di Telegraph juga memberitakan bahwa ada beberapa penemuan suku-suku pedalaman di Amerika Selatan, seperti suku-suku di pedalaman Amazon yang sempat dikira punah, di mana mereka baru saja bisa berhenti makan daging manusia beberapa tahun belakangan ini. Sungguh mengerikan, bukan? Bahkan ternyata ada suku di pedalaman yang masih belum lupa bagaimana rasanya daging manusia.

 

3. Kanibalisme di zaman modern berkaitan erat dengan kelainan mental

5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!larazon.es

Kanibalisme yang terjadi di era modern dan jika itu dilakukan oleh manusia modern, maka hal itu masuk pada kategori Pathological Cannibalism, yakni kelainan mental patologis kanibalisme. Penyakit mental ini mendorong seseorang untuk berfantasi hebat tentang nikmatnya daging manusia.

Psychology Today memberitakan bahwa beberapa kasus kanibalisme yang terjadi di era modern memang membuktikan bahwa pelaku mengalami kelainan mental. Bukan hanya memakan daging korbannya, namun kebanyakan pelaku kanibal ini juga merasa bahwa korban tersebut adalah "milik" pelaku.

Baca Juga: Suku di 8 Daerah Ini Dulunya Pernah Melakukan Praktik Kanibalisme lho

4. Kanibalisme juga erat kaitannya dengan tindakan penyimpangan seksual

5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!listverse.com

Praktik kanibalisme yang diakibatkan oleh kelainan mental, biasanya juga berkaitan erat dengan tindakan kelainan atau kekerasan seksual terhadap para korbannya. Live Science menuliskan bahwa penelitian psikologis yang dilakukan oleh para ahli kejiwaan, mengungkap fakta bahwa kanibalisme juga umum diawali dengan tindakan seksual yang menyimpang.

Meskipun begitu, masih banyak kasus-kasus klinis patologis kanibalisme yang masih belum terungkap. Para ilmuwan masih terus meneliti sejauh mana kelainan mental dapat berpengaruh terhadap seseorang sampai menyebabkan ia menjadi kanibal.

5. Endokanibalisme juga merupakan praktik kanibalisme secara tidak langsung

5 Fakta Tentang Kanibalisme, Dulu Pernah Dianggap Wajar!insidestory.org.au

Beberapa ritual yang dilakukan oleh suku-suku terpencil juga mengandung unsur endokanibalisme, yakni kanibalisme yang dilakukan secara tidak langsung. Biasanya bukan daging manusia, namun darah atau abu jenazah yang dimakan untuk simbol penghormatan dalam ritual tertentu.

Britannica menuliskan bahwa beberapa warga dari suku pedalaman Aborigin di pedalaman Australia, diyakini masih ada yang melakukan ritual macam ini, meskipun jumlahnya sudah sangat langka. Beberapa praktik ritual seperti ini kebanyakan dirahasiakan dan tertutup dari dunia luar.

Itulah lima fakta tentang kanibalisme yang gak kamu sangka-sangka. Cukup membuatmu ngeri, bukan?

Baca Juga: 4 Kasus Kanibalisme Paling Mengerikan, Dibilang Mirip Daging Sapi

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya