Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di Dunia

Kehidupan pribadinya sering jadi sorotan

Dunia sains tidak bisa dilepaskan begitu saja dengan kontribusi para ilmuwan di dunia. Mereka sudah menjadi bagian penting yang menemukan dan merumuskan banyak hal prinsip bagi ilmu pengetahuan. Namun, terlepas dari posisi strategisnya, ilmuwan juga manusia biasa yang tak lepas dari kontroversi dan hal-hal unik.

Kadang, kehidupan pribadi mereka memang disorot oleh publik dan banyak dari mereka yang tidak nyaman akan hal tersebut. Tak jarang beberapa dari ilmuwan-ilmuwan tersebut bahkan dianggap nyentrik dan kontroversial. Well, penasaran dengan mereka? kisah apa saja yang menghiasi kehidupan unik mereka? Disimak, ya!

1. Wernher von Braun

Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di DuniaWernher von Braun (newscientist.com/NASA)

Mungkin nama Wernher von Braun masih agak terdengar asing di telingamu. Namun, di dunia sains, ia sudah berkontribusi besar bagi perkembangan roket untuk Nazi dan Amerika Serikat, seperti dicatat dalam New Scientist. Lulusan dari Universitas Friedrich-Wilhelm Berlin ini aktif meneliti dan membuat senjata canggih bagi Nazi sejak 1937.

Langkah kontroversialnya diawali dengan membakar dan meledakkan sebuah gudang dengan kembang api pada saat ia masih berusia 12 tahun. Yup, sejak kecil, Braun memang sudah terobsesi dengan roket dan senjata. Kisah ini menjadikannya ilmuwan dengan masa kecil yang kontroversial dan agak sedikit aneh.

Kendati demikian, ia berhasil membuktikan bahwa karyanya layak diperhitungkan dunia. Braun juga dikenal sebagai ilmuwan aktif yang terlibat pembuatan roket luar angkasa bernama Explorer dan sukses diluncurkan pada 1958. Tak sampai di situ, ia pun sempat ditunjuk oleh NASA sebagai ilmuwan yang mengembangkan roket Saturnus V yang akhirnya sukses membawa Apollo 11 ke Bulan pada 1969.

2. Freeman Dyson

Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di DuniaFreeman Dyson (nature.com/Eugene Richards)

Tak ada yang lebih memahami alien dan dunia fiksi ilmiah selain Freeman Dyson, seorang ilmuwan fisika asal Inggris yang meninggal dunia pada 2020 di Amerika Serikat. Yup, berbagai gagasannya memang kontroversial, sebut saja mengenai alien, kehidupan multidimensi, dan saran-sarannya supaya manusia memasang perisai yang mengelilingi tata surya guna menyerap energi Matahari.

Namun, di luar gagasannya yang terkenal gak masuk akal, Dyson merupakan sosok genius yang sudah berkontribusi besar bagi dunia sains. Pada 1949, ia sudah membuktikan dan merumuskan bahwa semua teori kuantum yang ada memiliki sifat yang setara. Itu artinya, lagi-lagi Dyson bertindak kontroversial karena sebelumnya tidak ada ilmuwan yang berani melakukannya.

Baca Juga: 5 Fakta Sains tentang Dasar Lautan yang Disebutkan dalam Al-Qur'an 

3. Jack Parsons

Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di DuniaJack Parsons (dok. New York Post/Caltech Archives)

John Whiteside Parsons atau lebih dikenal sebagai Jack Parsons adalah ilmuwan sains di bidang roket dan penggerak jet. Ia juga menjadi bagian dari pendiri Jet Propulsion Laboratory atau JPL. Laboratorium ini pernah juga menjadi bagian dari NASA dan hampir semua karya dari Parsons digunakan di zaman modern ini.

Namun, tak sedikit yang berkomentar bahwa kehidupan Parsons penuh kontroversi. Ia juga sempat menganggap dirinya sebagai antikris dan condong dengan kelompok sekte tertentu. Dilansir All That's Interesting, Jack Parsons melibatkan hidupnya secara aktif dengan Ordo Templi Orientis (OTO) yang saat itu dipimpin oleh pendiri okultisme asal Inggris bernama Aleister Crowley.

Kehidupannya sangat disorot negatif oleh publik sejak ia melibatkan diri dalam okultisme. Bahkan, Parsons juga menjalani ritual seks tertentu dari waktu ke waktu. Penyimpangan seksual, kontroversial OTO, dan keterlibatan Parsons dengan pihak asing membuat otoritas pemerintah Amerika turun tangan dalam penyelidikan.

Puncaknya, pada 1952, Jack Parsons ditemukan dalam keadaan tewas di laboratoriumnya. Penyelidikan menyimpulkan bahwa kematiannya berkaitan dengan ledakan yang mungkin tidak sengaja diciptakan dalam penelitian roket Parsons. Well, hingga saat ini, Jack Parsons masih dikenang sebagai salah satu ilmuwan paling kontroversial di dunia.

4. Leonardo da Vinci

Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di DuniaLeonardo da Vinci (medium.com/Business Insider)

Siapa tak kenal Leonardo da Vinci? Ya, ilmuwan, penemu, dan ahli seni genius ini sudah menjadi salah satu sosok berpengaruh yang seolah tak lekang oleh zaman. Mona Lisa, The Last Supper, Vitruvian Man, dan Annunciation adalah sedikit dari banyak karya legendaris milik seniman kelahiran Italia ini.

Namun, tak sedikit yang memandang aneh kehidupan Leonardo da Vinci pada abad ke-15. Tuduhan gay dan perilaku seksual menyimpang sering dialamatkan pada sosok unik tersebut. Menurut laman History Extra, pada 9 April 1476, Leonardo da Vinci dituduh melakukan sodomi dalam sebuah laporan kepada pihak berwenang Florentine.

Di Italia, perilaku sodomi dianggap ilegal dan melawan hukum. Namun, pada zaman itu, pelaku sodomi sangat sulit untuk dibuktikan di hadapan hukum. Kehidupan pribadi Leonardo da Vinci masih dianggap misterius. Banyak yang menuding bahwa ia merupakan gay dan pelaku sodomi terhadap pria meskipun itu sulit dibuktikan berdasarkan hukum.

5. Johann Konrad Dippel

Genius dan Nyentrik, 5 Ilmuwan Sains Paling Kontroversial di DuniaJohann Konrad Dippel (elpais.com)

Mungkin kita yang hidup di zaman modern ini akan menganggap bahwa sosok Frankenstein hanyalah karakter fiksi dalam film Hollywood. Namun, di dunia nyata, ada seorang ilmuwan yang terkenal dengan obsesi dan ambisinya dalam menemukan kehidupan yang abadi.

Menurut laporan yang diterbitkan oleh BBC, pada 1673, ada seorang ilmuwan aneh yang hidup di Jerman, tepatnya di Kota Darmstadt. Ia bernama Johann Konrad Dippel dan merupakan ahli kimia genius yang juga menemukan minyak dippel. Yup, temuannya tersebut terkait dengan penelitiannya terhadap banyak mayat hewan yang ia coba hidupkan kembali.

Minyak dippel juga pernah ia klaim sebagai ramuan khusus untuk berbagai macam penyakit berbahaya meskipun pada akhirnya tak terbukti. Selain itu, ada desas-desus bahwa Dippel juga melakukan praktik sains terlarang, yakni mencoba menghidupkan mayat manusia. Nah, isu-isu miring inilah yang membuat kisah Frankenstein menjadi mitos di masyarakat sekitar.

Bagaimana dengan pembahasan kali ini? Cukup kontroversial, bukan? Ternyata, di balik pikiran genius mereka, ada beberapa hal unik dan aneh yang menyertainya, ya.

Baca Juga: Menurut Sains, 5 Jenis Kepribadian Ini Punya Risiko Stres yang Tinggi

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya