Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?

Mereka adalah unggas dengan kemampuan berlari tercepat

Burung unta dikenal sebagai burung raksasa yang tidak memiliki kemampuan terbang. Kendati demikian, sama seperti unggas lainnya, burung unta memiliki sepasang sayap.

Burung unta tidak dapat terbang karena sayapnya tidak dirancang untuk menahan beban burung. Sayap mereka berbulu dan tidak memiliki banyak kekuatan untuk mengangkat unggas ini ke udara.

Sayap burung unta sebenarnya dianggap sebagai sisa evolusi yang bertahan setelah burung beradaptasi dengan kehidupan di darat. Kendati sayap ini tidak digunakan untuk terbang, tetapi bukan berarti sayap mereka tidak berfungsi sama sekali. Berikut adalah beberapa alasan burung unta memiliki sayap meskipun mereka bukanlah hewan yang dapat terbang.

1. Bagaimana burung unta bergerak?

Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?ilustrasi burung unta (commons.wikimedia.org/Lip Kee)

Karena tidak dapat terbang, burung unta beradaptasi dengan baik dengan kehidupan darat. Mereka telah mengembangkan mekanisme gerakan yang efisien melalui berjalan dan berlari.

Unggas terbesar ini memiliki kaki panjang dan kuat yang sangat membantu mereka saat bergerak di darat. Dijelaskan Animal Wised, mereka dapat berlari dengan kecepatan hingga 70 km/jam, menjadikannya unggas dengan kemampuan berlari tercepat di dunia.

Kecepatan ini, dipadukan dengan kakinya yang kuat dan langkahnya yang panjang, memungkinkan burung unta mengalahkan banyak predator alaminya, seperti singa, cheetah, dan hyena. Saat dihadapkan oleh predator, burung unta biasanya akan berusaha berlari menghindari ancaman. Namun, jika situasinya tidak memungkinkan bagi mereka untuk melarikan diri, mereka dapat menggunakan kakinya yang kuat untuk memberikan tendangan mematikan dengan cakar tajamnya, yang dapat menyebabkan luka serius atau bahkan membunuh lawannya.

2. Menarik perhatian lawan jenis

Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?ilustrasi burung unta (pexels.com/Frans Van Heerden)

Burung unta menggunakan sayapnya yang besar untuk menarik pasangan selama musim kawin, dikutip dari Farming Base. Burung unta jantan hitam dan putih menarik betina berwarna coklat muda dengan melambaikan dan menggoyangkan bulu sayap secara bergantian.

Setelah ajang pertunjukan ini selesai, seekor burung unta jantan akan mendekati betina yang menjulurkan sayapnya.

Baca Juga: 5 Fakta Burung Hering, Burung Menyeramkan yang Punya Peran Penting!

3. Mengubah arah saat berlari

Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?ilustrasi burung unta (pexels.com/Antony Trivet)

Burung unta dikenal sebagai pelari cepat, bahkan mencapai kecepatan lebih dari 72 km per jam. Selain kaki yang panjang dan kuat, sayap burung unta juga turut berperan saat berlari.

Burung unta memiliki tulang sayap yang lebih pendek dibandingkan dengan ukuran tubuhnya. Burung itu menggunakan bulu sayap yang panjang dan halus sebagai kemudi yang membantunya mengubah arah saat berlari dengan kecepatan tinggi. Unggas ini sering merentangkan sayap sambil berlari untuk menjaga keseimbangan, dikutip dari Farming Base.

4. Meneduhi anak

Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?ilustrasi pasangan burung unta yang sedang menjaga anak-anaknya. (pixabay.com/AlkeMade)

Burung ini memiliki sayap lebar yang sangat cocok digunakan sebagai payung. Diterangkan laman Pet Keen, saat temperatur semakin tinggi, burung unta menggunakan sayapnya yang lebar sebagai naungan untuk melindungi anak mereka dari panas.

5. Untuk menegaskan dominasi

Tidak Bisa Terbang, Kenapa Burung Unta Punya Sayap?ilustrasi burung unta (unsplash.com/@drewban)

Sayap burung unta juga digunakan untuk menegaskan dominasi. Burung unta menegaskan dominasi dengan mengangkat sayap dan kepala tinggi-tinggi, dan leher tegak. Ini merupakan cara yang digunakan unggas unik ini untuk mengekspresikan kekuatan, dikutip dari Pet Keen.

Burung unta menunjukkan dominasinya dan bersikap agresif pada burung lain sebagai bagian dari kehidupan di alam liar. Burung unta yang sedang menunjukkan dominasinya akan mengangkat sayapnya dan kepalanya setinggi mungkin, dan burung unta yang tunduk akan menurunkan kepalanya dan menjatuhkan sayapnya.

Jadi, meskipun burung unta tidak dapat terbang, tapi sayap mereka masih sangat berguna untuk bertahan hidup di alam liar.

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Capercaillie, Unggas Gagah yang Doyan Menelan Kerikil

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya