10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!

Raja muda Mesir Kuno yang misterius!

Tutankhamun adalah salah satu tokoh pemimpin terkenal yang memerintah Kerajaan Baru Mesir antara 1332-1323 SM. Periode tersebut dikenal sebagai dinasti ke-18.

Kebanyakan orang ingin tahu bahwa pemimpin seperti apa King Tut ini. Untuk mencapai kesimpulan tentang taktik dan perilaku pribadinya saat berkuasa, kita harus mengetahui beberapa fakta tentangnya. Ini 10 fakta menarik tentang Tutankhamun dilansir dari laman The Fact Site.

1. Nama Tutankhamun berarti 'jelmaan Amun'

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!ancient-egypt-online.com

Kata Amun (juga digunakan sebagai Amon) adalah nama dewa Mesir yang dianggap sebagai raja para dewa.

2. Tutankhamun memiliki topeng terkenal yang terbuat dari emas murni

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!nereye.com

Ketika mendengar namanya, hal pertama yang melintas di benak kita adalah mumi dengan topeng yang tidak biasa. Kita hanya akan mengenalinya dari topengnya karena tidak bisa membayangkan wajah aslinya. Topeng itu adalah topeng kematiannya. Tidak ada catatan yang mengonfirmasi apakah dia memakainya ketika dia masih hidup.

3. Tidak ada yang tahu persis siapa ayah dan ibu Tutankhamun

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!kitchendecor.club

Kepercayaan yang ada berspekulasi bahwa ia adalah putra atau sepupu Firaun Akhenaten yang dikenal luas karena revolusi agamanya. Namun, sebenarnya belum ada peneliti yang sepenuhnya yakin akan hal tersebut.

4. Ketika masih bayi, dia diasuh oleh perawat bernama Maia

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!ancient-origins.net

Beberapa sejarawan berpikir bahwa saudara perempuan Maia dan Tutankhamun, yaitu Meritaten adalah orang yang sama. Jika itu benar, keseluruhan cerita sejarah menjadi sangat aneh.

5. Tutankhamen baru berusia 9 tahun ketika ia naik takhta

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!emaze.com

Dia memerintah selama sekitar 10 tahun sebagai Firaun dari dinasti ke-18. Selama masa pemerintahannya, ia berusaha memulihkan hubungan yang sebelumnya rusak dengan kerajaan-kerajaan terdekat.

Baca Juga: Sosok Ini Jadi Firaun Wanita Pertama, Tapi Sejarahnya Berusaha Dihilangkan!

6. Tutankhamun menikahi saudara tirinya, Ankhesenamun

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!hipwallpaper.com

Mungkin, kamu sudah pernah mendengar tentang Nefertiti. Saat ini, dia adalah simbol kecantikan wanita. Ankhesenamun adalah putrinya.

7. Mumi kembar ditemukan di makam Tutankhamun

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!ancient-origins.net/

Siapa mereka? Setelah penelitian yang panjang, para ilmuwan percaya bahwa kedua janin itu adalah anak perempuan Tutankhamun dan Ankhesenamun yang mati saat dilahirkan.

8. Tutankhamun meninggal ketika dia baru berusia 19 tahun

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!thoughtco.com

Ketika para ilmuwan mempelajari sisa-sisa muminya, mereka menemukan jejak parasit malaria dan beberapa jenis penyakit tulang pada Tutankhamun.

9. Saat ini, Tutankhamun adalah salah satu Firaun yang paling terkenal karena makamnya yang terpelihara dengan baik

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!egyptianstreets.com

Artefak mewah yang dikaitkan dengannya, seperti perhiasan, furnitur, tembikar, dan benda-benda lainnya adalah beberapa benda yang paling banyak dipamerkan di seluruh dunia. Hal ini membuat popularitasnya semakin tinggi dibanding sosok Firaun yang lain.

10. Tutankhamun bukanlah nama aslinya

10 Fakta Menarik Tutankhamun, Firaun Termuda dalam Sejarah!bloorstculturecorridor.com

Sejak kecil, ia dinamai Tutankhaten (berarti 'jelmaan Aten') karena kepercayaan ayahnya pada dewa bernama Aten. Tutankhamun, bagaimanapun, mengalihkan imannya kepada dewa Mesir Amun. Dia mengutuk revolusi agama Akhenaten (ayahnya) dan membangun kembali kuil-kuil baru berdasarkan keyakinannya sendiri.

Itulah 10 fakta menarik di balik sosok Raja Mesir Kuno termuda dalam sejarah. Penelitian terhadap mumi Tutankhamun bahkan masih berlangsung sampai saat ini. 

Baca Juga: Patung Firaun Ramses II Usia 3000 Tahun Ini Jadi Penemuan Terpenting Dunia

Fajar Cahyono Photo Verified Writer Fajar Cahyono

Wisdom is the limit.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya