Saat melancong ke lahan basah Eropa dan Asia, kamu gak cuma disuguhi pemandangan apik. Telingamu juga dimanjakan dengan kicauan-kicauan indah. Kalau beruntung, kamu mungkin juga bakal mendengar suara kambing mengembik yang datangnya dari langit! Eh, lho? Suara itu berasal dari seekor burung bernama berkik ekor kipas.
Berkik ekor kipas atau common snipe merupakan jenis burung perandai berukuran kecil yang hidup di lahan basah Eropa dan Asia. Sepintas, gak ada yang spesial dari burung ini. Mungkin kamuflase mereka yang canggih. Namun, kamu bakal dibuat terpana oleh suara mengembik yang dihasilkan burung ini. Yuk, kenalan lewat tujuh fakta unik burung berkik ekor kipas atau common snipe berikut ini!
