5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! 

Hewan juga butuh kehangatan, lho! 

Intensitas hujan sekarang ini sudah mulai meningkat seiring masuknya musim penghujan. Selain bikin jalanan banjir dan macet, di musim hujan yang basah dan lembap juga sering bermunculan beberapa hewan yang cukup mengganggu kenyamanan, karena bisa saja secara tiba-tiba masuk ke dalam rumah.

Nah, apa saja sih jenis hewan tersebut? Melansir wellcome-evolution, yuk langsung disimak yang berikut ini!

1. Ular 

5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! potret ular (instagram.com/top_branch_reptiles)

Saat musim hujan sering ada pemberitaan di media massa tentang ditemukannya ular di pemukiman warga. Hewan predator ini memang patut diwaspadai, karena keberadaannya banyak ditemukan saat musim hujan tiba.

Ular sangat menyenangi tempat yang lembap dan tidak terlihat. Di samping itu, musim hujan adalah musim beberapa jenis ular menetas, salah satunya adalah jenis ular berbisa seperti kobra.

Dalam mencari mangsanya, ular selalu berpindah tempat. Oleh karena itu, bisa saja mahkluk melata ini tiba-tiba masuk ke dalam rumah karena mencium aroma dari mangsanya.

Selain itu, suhu ruangan yang stabil seperti di dalam rumah sangat cocok bagi ular yang tidak tahan terhadap cuaca yang terlalu panas dan terlalu dingin. Salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan agar ular tidak masuk ke dalam rumah adalah dengan sering mengepel lantai menggunakan cairan pembersih lantai yang berbau menyengat.

2. Nyamuk 

5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! potret nyamuk (instagram.com/shekhar__mittal)

Ngerasa gak sih kalo masuk musim hujan nyamuk jadi tambah banyak? Penyebabnya tidak lain adalah dari banyaknya genangan air yang menjadi sarang dan tempat menetasnya telur nyamuk, terutama jenis aedes aegypti yang dapat berkembangbiak dengan sangat cepat.

Genangan air yang dicari nyamuk adalah genangan air bersih yang terdapat di dalam rumah. Hal ini dikarenakan nyamuk membutuhkan nutrisi yang terdapat di dalam jenis air tersebut.

Penyebab lainnya adalah saat hujan turun, nyamuk cenderung mencari tempat yang teduh. Bagian dalam ruangan adalah tempat yang disukainya. Karena hobinya menghisap darah manusia, pastinya nyamuk akan selalu mencari cara untuk berada dekat dengan manusia.

Nyamuk adalah serangga pembawa penyakit, seperti demam berdarah dan malaria, maka pastikanlah rumah selalu dalam keadaan rapi dengan rajin dibersihkan dan simpanlah barang yang tidak terpakai di gudang dan lakukan sanitasi 3M, sehingga aman dari serangan nyamuk.

3. Katak  

5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! potret katak (instagram.com/semuakegemaran)

Hewan yang sering menunjukkan eksistensinya saat musim hujan adalah adalah katak. Keberadaan katak bisa diketahui dari suara katak yang terdengar setelah hujan selesai. Katak adalah hewan yang bisa hidup di dua tempat, yakni di darat dan di air. Suara katak yang saling bersahutan ketika hujan reda, ternyata berasal dari tarikan napas mahluk amfibi ini.

Mereka menarik napas dalam-dalam untuk memperbanyak udara yang masuk dengan memperbesar bagian dadanya. Nah, gerakan ini ternyata menimbulkan suara yang keras. Itulah bunyi katak ikonik yang sering terdengar saat hujan.

Musim penghujan adalah saat yang tepat bagi katak untuk keluar dari sarangnya. Mereka memanfaatkan genangan air untuk meningkatkan populasi. Dalam situasi yang tak terduga, bisa saja hewan ini tiba-tiba sudah ada di dalam rumah, lho.

4. Laron 

5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! potret laron (instagram.com/yus.rizal31)

Pernah melihat laron? Laron yang biasanya hanya berumur 1 hari adalah bagian dari koloni rayap yang sering bersarang dan memakan kayu. Serangga yang biasa terbang di malam hari ini mudah ditemui saat musim penghujan. 

Pasalnya tanah dan kayu yang menjadi habitatnya menjadi basah dan udara menjadi lembap. Karenanya secara alamiah mereka akan mencari tempat untuk menghangatkan diri.

Laron sangat suka dengan cahaya terang. Rayap bersayap itu akan keluar berkoloni dan mencari kehangatan lewat sinar lampu yang sedang menyala di dalam maupun sekitaran rumah.

Meski tidak berbahaya, namun kehadiran laron dalam jumlah yang sangat banyak, tentu dapat mengganggu kenyamanan dan membuat lantai rumah tampak kotor dengan lepasnya sayap laron. Oleh karena itu, salah satu cara untuk menyingkirkan laron ialah dengan meletakkan ember berisi air di bawah cahaya lampu.

5. Cacing 

5 Hewan yang Biasa Muncul Saat Musim Hujan, Waspada Ular! potret cacing (instagram.com/budytank)

Cacing termasuk hewan yang paling sering masuk ke dalam rumah saat musim hujan. Hal ini dikarenakan saat hujan turun, tanah menyerap air, sehingga cacing kesulitan untuk bergerak di dalam tanah dan mencari oksigen untuk bernapas.

Oleh sebab itu, hewan yang tak memiliki tulang belakang ini akan keluar dari dalam tanah. Fenomena keluarnya cacing di musim hujan juga bisa terjadi karena tanah yang menjadi tempat tinggal mereka bergetar ketika hujan deras, sehingga cacing pun pelan-pelan akan keluar ke permukaan.

Keluarnya cacing ini bisa saja sampai masuk ke dalam rumah ketika hujan deras mengguyur. Meski tampak tidak membahayakan, cacing bisa membawa penyakit dan berdampak buruk pada kesehatan. Untuk mengusir cacing yang tiba-tiba saja masuk ke rumah, kamu bisa menaburkan garam di setiap sudut ruangan.

Itulah beberapa hewan yang biasa muncul saat musim hujan. Meski gak semua berbahaya seperti ular, namun kamu harus tetap waspada dan hati-hati dalam menangani kemunculannya ya. Pastikan juga, rumah dalam keadaan aman dan bersih saat musim hujan.

Baca Juga: Perubahan Iklim, 7 Hal Penting yang Perlu Kamu Tahu 

Malika Nabilla Larasati Photo Verified Writer Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya