Kenapa Kucing Tidak Mau Dipeluk Bahkan oleh Pemiliknya?

Suka iri kalau lihat kucing lain clingy 

Kalau lagi lihat konten kucing di media sosial, sering banget ketemu anabul yang super clingy. Tidak memberontak saat digendong, bahkan menuntut untuk dipeluk. Kebiasaan ini seolah can not relate bagi sebagian pemilik kucing yang anabulnya ogah banget berada di dekapan pawrent-nya.

Hal tersebut tentu membuat banyak pemilik bertanya-tanya, kenapa berbanding terbalik, ya? Ternyata, in alasan kenapa kucing tidak mau dipeluk bahkan oleh kamu yang sudah memberinya makan setiap hari.

Kenapa kucing tidak mau dipeluk?

Perlu diketahui dulu bahwa setiap kucing punya karakteristiknya masing-masing. Ada yang suka dimanja-manja, ada yang alpha banget alias sangat menghargai boundaries. Hal ini bisa terjadi, terlepas dari jenis kelamin kucing, mau jantan maupun betina, sama-sama bisa melakukannya.

Nah, jika kucingmu tidak memiliki ketertarikan untuk dipeluk, ada beberapa alasan yang dapat mendasarinya. Selain memang karena kepribadiannya, bisa juga karena beberapa kondisi ini. 

1. Tidak sesuai dengan kebiasaan kucing

Kenapa Kucing Tidak Mau Dipeluk Bahkan oleh Pemiliknya?ilustrasi kucing dipeluk (freepik.com/freepik)

Jawaban kenapa kucing tidak mau dipeluk bisa sesederhana karena memang melawan naluriahnya. Bisa kamu lihat, kucing tidak menyapa kucing lain dengan menggendong atau bahkan berpelukan. Mereka hanya berkomunikasi dengan memosisikan ekor dan mengeluarkan suara. Aktivitas fisiknya pun terbatas pada menggesekkan kepala ke badan.

Oleh karena itu, tidak ada istilah peluk-memeluk di kamus keseharian anabul. Alih-alih keakraban, kucing justru dapat menganggap bahwa pelukan adalah hal yang membahayakan. Pasalnya, predator mungkin melakukannya (dengan menangkap tubuh kucing menggunakan gigi) ketika berada di alam liar, melansir Vet Help Direct.

2. Tidak biasa melakukannya

Meski bukan naluri alami kucing, anabul bisa dilatih beberapa hal agar terbiasa. Caranya bisa dengan memberikan sugesti ke alam bawah sadarnya bahwa tindakan tertentu tidak membahayakan, termasuk ketika kita memeluknya. Oleh karena itu, pembiasaan dari kecil mungkin berpengaruh pada persepsi kucing.

Pada minggu-minggu awal kehidupannya, terdapat periode sosialisasi yang membuat kucing belajar dari lingkungannya. Ketika membiasakan diri memeluk anabul dari kecil, maka bisa jadi ia menganggap hal tersebut bukan tindakan berbahaya. Namun, berlaku sebaliknya juga, ya.

Baca Juga: Kenapa Kucing Berisik Saat Kawin? Ternyata Ini Alasannya

3. Memiliki masalah kepercayaan

Kenapa Kucing Tidak Mau Dipeluk Bahkan oleh Pemiliknya?ilustrasi kucing marah (pixabay.com/greghristov)

Alasan lain kenapa kucing tidak mau dipeluk bisa jadi karena trust issues alias punya masalah kepercayaan. Hal ini mungkin terjadi pada kucing yang diadopsi saat dewasa. Pasalnya, beberapa kucing dewasa mungkin pernah menghadapi kondisi atau kebiasaan yang membuatnya harus waspada setiap saat, melansir FVEAP.

Menggendong dapat jadi aktivitas membahayakan bagi kucing yang awas. Oleh karenanya, anabul akan memberontak bahkan tidak segan mencakar atau menggigit untuk melepaskannya dari pelukanmu. Agar hal tersebut tidak terjadi, sebaiknya hindari membuat gerakan tiba-tiba atau suara terlalu nyaring yang mungkin memicu kepanikan anabul.

4. Mengalami masalah kesehatan

Jika mendapati perubahan tiba-tiba, misalnya biasanya anabul suka dipeluk, tapi mendadak tidak mau, maka kamu perlu waspada. Perbedaan sikap ini bisa jadi sinyal bahwa kucing sedang mengalami masalah kesehatan. Perubahan ini menjadi alasan kenapa kucing tidak mau dipeluk.

Gangguan kesehatan seperti masalah gigi dan radang sendi dapat memicu nyeri kronis yang juga berpengaruh pada respons kucing terhadap interaksi normal denganmu. Apabila kucing memberontak ketika dipeluk bahkan dibelai ringan, sebaiknya konsultasikan pada dokter, ya.

5. Keturunan

Kenapa Kucing Tidak Mau Dipeluk Bahkan oleh Pemiliknya?ilustrasi kucing persia (unsplash.com/Touhid Arastu)

Beberapa kucing memang dikenal karena sifatnya yang lebih penyayang dibanding yang lain. Sebut saja ras Ragdoll yang memang senang dipeluk dan digendong.

Sayangnya, beberapa ras kucing lainnya justru memiliki sifat menyendiri. Sebut saja kucing ras Persia. Hal tersebut membuat anabul secara naluriah membatasi interaksi bahkan menjauh saat hendak dipeluk. Kalau kucingmu termasuk kelompok ras ini, sabar-sabar saja, ya.

Poin pertama merupakan alasan umum kenapa kucing tidak mau dipeluk. Jika hal tersebut penyebabnya, maka tidak perlu khawatir. Namun, kamu perlu segera membawanya ke dokter jika terjadi perubahan tiba-tiba pada anabul, ya.

Baca Juga: Kenapa Kucing Suka Tidur di Kaki? Ini 6 Alasannya

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya