Prediksi Turunnya Hujan di Jakarta Menurut BMKG, Simak Yuk!

Tak lama lagi akan terjadi

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sebagian besar wilayah Indonesia (68,24 persen) diperkirakan akan mengalami awal musim hujan pada bulan Oktober hingga Desember 2023. Sementara, puncak musim hujan diprediksi terjadi pada bulan Januari dan Februari 2024.

Bagaimana dengan wilayah DKI Jakarta? Pada bulan apa hujan akan turun? Berikut ini prediksinya!

1. Sebagian besar wilayah Jakarta akan diguyur hujan pada dasarian II November 2023

Sebagian besar wilayah Jakarta diperkirakan akan mengalami awal musim hujan pada dasarian II (tanggal 11–20) November 2023. Ini mencakup wilayah BANTENDKI_15 yang terdiri dari:

  • Jakarta Barat: Kebon Jeruk, Kembangan, dan Palmerah.
  • Jakarta Pusat: Cempaka Putih, Johar Baru, Menteng, Senen, dan Tanah Abang.
  • Jakarta Timur: Jatinegara, Makasar, Pulogadung, dan Matraman.
  • Jakarta Selatan: Kebayoran Lama, Pesanggrahan, Setiabudi, dan Tebet.

Selain itu, wilayah BANTENDKI_16 juga mengalami awal musim hujan di waktu yang sama. Daerah administratif yang termasuk dalam BANTENDKI_16 adalah:

  • Jakarta Selatan: Cilandak, Kebayoran Baru, Mampang Prapatan, Pancoran, Jagakarsa, dan Pasar Minggu.
  • Jakarta Timur: Cipayung, Kramat Jati, Ciracas, dan Pasar Rebo.

2. Ada juga wilayah yang mengalami awal musim hujan pada dasarian I Januari 2024

Prediksi Turunnya Hujan di Jakarta Menurut BMKG, Simak Yuk!ilustrasi menggunakan payung saat hujan (pixabay.com/Pexels)

Tidak semua wilayah Jakarta mengalami awal musim hujan di waktu yang sama. Ada yang jadwalnya mundur ke dasarian I (tanggal 1–10) Januari 2024, seperti wilayah BANTENDKI_14 yang terdiri dari:

  • Kepulauan Seribu: Kepulauan Seribu Utara dan Kepulauan Seribu Selatan.
  • Jakarta Barat: Cengkareng, Grogol, Petamburan, Kalideres, Tamansari, dan Tambora.
  • Jakarta Pusat: Gambir, Kemayoran, dan Sawah Besar.
  • Jakarta Timur: Cakung dan Duren Sawit.
  • Jakarta Utara: Cilincing, Kelapa Gading, Koja, Pademangan, Penjaringan, dan Tanjung Priok.

3. Curah hujan wilayah Jakarta pada dasarian I November 2023 diperkirakan rendah hingga menengah

Dari segi intensitas hujan, diperkirakan wilayah Jakarta pada dasarian I November 2023 akan mengalami curah hujan rendah (di bawah 50 mm) hingga menengah (di bawah 100 mm). Hal ini dapat dimaklumi karena masih tergolong awal musim hujan.

Berapa lama musim hujan periode 2023/2024 akan berlangsung? Menurut prediksi BMKG, durasi musim hujan di sebagian besar wilayah Indonesia berkisar antara 10–24 dasarian. Berasal dari kata “dasa” dan “harian”, satu dasarian berarti 10 hari.

Baca Juga: Awal November Diperkirakan Masuki Musim Hujan, Waspadai Bencana Ini

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya