6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling Lama

Kanguru pohon dan kanguru biasa punya nenek moyang yang sama

Kanguru pohon merupakan hewan yang penyebarannya cukup terbatas, hanya bisa ditemui di Papua Nugini, Indonesia, dan Australia. Sejauh ini, ada 14 spesies kanguru pohon yang dikenali. Panjang tubuhnya kisaran 41--77 sentimeter, panjang ekornya sekitar 40--87 sentimeter, dan beratnya mencapai 14,5 kilogram. Spesies kanguru pohon grizzled adalah yang terbesar, panjang tubuhnya mencapai 75--90 sentimeter dengan berat 15 kilogram.

Kanguru pohon banyak mengonsumsi buah-buahan, dedaunan, kulit pohon, kacang-kacangan, dan getah. Gigi depannya dikhususkan untuk memotong batang, sangat cocok untuk pola makannya. Tapi, terkadang mereka juga memangsa burung, ular, serangga dan telur. Berikut fakta unik lainnya tentang kanguru pohon.

1. Wilayah penyebaran kanguru pohon

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon matschie's (commons.m.wikimedia.org/Jonathan Nightingale)

Penyebaran kanguru pohon ada di hutan-hutan Papua Nugini, Indonesia, dan Australia. Setidaknya ada sekitar 14 spesies yang dikenali saat ini. Woodland Park Zoo menginformasikan bahwa kanguru pohon hidup di pegunungan, di hutan awan dengan ketinggian antara 1.000 meter dan 3.500 meter. Mereka menghabiskan sebagain besar waktunya di atas pepohonan.

2. Apa hubungan kanguru pohon dan kanguru?

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon matschie's (commons.m.wikimedia.org/Fred Hsu)

Berdasarkan informasi dari World Wildlife Fund, kanguru pohon dan kanguru di Australia sama-sama termasuk dalam kelompok Makropoda. Famili hewan berkantong pemakan tumbuhan yang mencakup kanguru dan walabi. Makropoda dulunya hidup di pepohonan, tapi jutaan tahun yang lalu mereka hidup di tanah. Nenek moyang kanguru pohon kembali naik ke pepohonan dan menjadi mamalia penghuni pohon terbesar di Australia.

3. Menggunakan ekornya sebagai penyeimbang

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon matschie's (commons.m.wikimedia.org/belgianhocolate)

Ada banyak spesies yang menghabiskan waktunya di ketinggian kanopi hutan dan menggunakan ekornya sebagai penyeimbang. Kanguru pohon juga memanfaatkan ekornya dan berguna sebagai kaki kelima, bertindak sebagai pemberat dan meningkatkan keseimbangannya. Saat berada di tanah, kanguru pohon tampak terlihat ceroboh, tapi masih bisa mencapai kecepatan 5 kilometer per jam.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Perentie, Kadal Raksasa Australia Predator Kanguru

4. Apakah mereka melompat seperti kanguru biasa?

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon goodfellow (commons.m.wikimedia.org/Calistemon)

Kanguru biasa terkenal karena lompatan jarak jauhnya, lalu bagaimana dengan kanguru pohon? Melansir Fact Animal, mereka tidak kehilangan kemampuannya, kok! Kanguru pohon bisa melompat atau berayun dari pohon ke pohon dan bahkan mencapai jarak 18 meter. Saat berayun, mereka menggunakan ekor beratnya sebagai penyeimbang, ekornya melengkung ke atas agar pendaratannya sempurna.

5. Si pemanjat andal

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon (commons.m.wikimedia.org/The Raging Rhino)

Sebagai spesies yang hidup di ketinggian, kemampuan memanjatnya haruslah sangat baik, bukan? Faktanya, mereka bahkan bisa memanjat lebih tinggi dari gedung 10 lantai. Coba perkirakan seberapa tinggi gedung tersebut. Kanguru pohon mempunyai lengan dan kaki yang kuat, mereka juga dilengkapi bersama cakar panjang yang melengkung sehingga memudahkannya mencengkeram batang pepohonan.

Kanguru pohon terkadang turun ke tanah untuk berpindah ke pohon lainnya. Akan tetapi, mereka biasanya hanya melakukan lompatan dari pohon ke pohon lainnya, dilansir San Diego Wildlife Explorers.

6. Marsupial dengan masa kehamilan terlama

6 Fakta Unik Kanguru Pohon, Marsupial dengan Kehamilan Paling LamaKanguru pohon goodfellow (commons.m.wikimedia.org/Calistemon)

Betina dari kanguru pohon, khususnya spesies kanguru pohon matschie's memiliki masa kehamilan yang lebih lama dari hewan marsupial lainnya. Mereka bisa mengandung selama 45 hari. Anaknya yang baru lahir akan memanjat untuk bisa masuk ke dalam kantong ibunya dan hidup di dalam sana selama beberapa waktu.

Ukurannya hanya sekitar 2 sentimeter, mereka akan tetap di dalam kantong ibunya selama hampir setahun sebelum bisa hidup mandiri. Karena siklus perkembangbiakannya yang lambat itu menjadi salah satu alasan kenapa kanguru pohon terancam punah.

Sekarang kamu tahu bahwa kanguru pohon ternyata memanglah kanguru, mereka berbagi leluhur yang sama. Walaupun lompatan spesies ini tidak sebaik kanguru biasa, mereka sangat pandai memanjat dan berayun dari pohon ke pohon lainnya. Sangat disayangkan bahwa keberadaan mereka terancam punah karena kehilangan habitat dan populasinya menurun.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Kanguru Merah, Menjilati Dada untuk Mendinginkan Diri!

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Grow in silence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya