7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!

Indri berkomunikasi melalui nyanyian, lho!

Indri adalah spesies lemur terbesar yang juga dikenal sebagai babakoto. Panjang tubuh mereka bisa mencapai 64-72 cm dengan berat 6-9.5 kg. Indri menghuni pepohonan dan cenderung lebih aktif di siang hari. Mereka berkerabat dekat dengan sifaka.

Nama ilmiahnya adalah Indri indri. Mereka juga pandai melompat dan bisa melakukan ayunan panjang sejauh 10 meter saat bergerak di antara cabang pepohonan. Yuk, kenalan dengan indri!

1. Wilayah penyebaran indri

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Christophe Germain)

Indri adalah spesies lemur yang berasal dari Madagaskar. Dulunya mereka tersebar luas di sana pada tahun 1900-an. Tapi, saat ini jangkauan mereka terbatas pada wilayah Sungai Mangoro dan kota Sambava di bagian timur pulau tersebut. Indri menghuni hutan hujan pesisir dan pegunungan, jelas Animalia.

2. Indri hidup dalam kelompok kecil

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Heinonlein)

Indri adalah hewan sosial yang hidup dalam kelompok kecil, biasanya terdiri dari 2-6 individu. Kelompok itu diisi oleh sepasang jantan dan betina bersama anak-anaknya. Dalam keluarga primata, spesies lemur cukup unik karena yang dominan adalah betina. Artinya, betina makan duluan sementara jantan mempertahankan wilayahnya, dilansir A-Z Animals.

3. Makanan indri tergantung pada musim

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Christophe Germain)

Indri adalah herbivora, dietnya terdiri dari buah, biji-bijian, bunga dan terkadang batang. Preferensi makanannya berbeda setiap musimnya, tergantung pada apa yang tersedia. Secara keseluruhan, makanan kesukaan indri adalah dedaunan.

4. Indri memiliki adaptasi khusus untuk memudahkannya mengonsumsi dedaunan

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Bernard DUPONT)

Benar, indri mengembangkan adaptasi ini untuk memudahkannya mengekstrak nutrisi dari makanannya lebih efisien. Kelenjar ludah hipertrofik menghasilkan air liur dalam jumlah besar untuk membantunya memecah serat di dalam mulut. Mulut dan ususnya yang besar juga memberikan banyak ruang untuk pencernaan.

Melansir Net Primate Conservancy, adaptasi lainnya adalah terdapat kantong yang bisa diperluas antara usus besar dan kecil, ini disebut caeca. Bakteri khusus yang hidup di dalam caeca membantu pencernaan dengan memfermentasi bahan makanan. Penelitian menunjukkan bahwa caeca indri mengandung protobakteri hampir lima kali lebih banyak dibandingkan lemur lainnya.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Lemur, Menggunakan Obat Alami yang Unik! 

5. Indri berkomunikasi dengan beragam cara

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Bernard DUPONT)

Kebanyakan primata akan berkomunikasi melalui sinyal visual, tapi indri suka menggunakan vokalisasi. Berdasarkan informasi dari Kidadl, ada vokalisasi si khusus yang dikenal sebagai 'indri call'. Selain itu, mereka bersifat sosial jadi komunikasi melalui sentuhan juga sangat penting, khususnya antar anggota keluarga, jelas Kidadl.

Mereka adalah satu-satunya lemur yang berkomunikasi menggunakan lagu. Seruannya keras, terdengar sangat musikal, melodi naik turun yang panjang bergema bermil-mil di dalam hutan. Net Primate Conservancy mengatakan bahwa beberapa lagu membantu anggota kelompok mengawasi satu sama lain, beberapa lagu digunakan untuk memperingati kelompok lain untuk menjauh dan bahkan menyampaikan informasi tentang komposisi grup.

6. Indri sebenarnya cukup pemalas

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Christophe Germain)

Kebanyakan primata bergerak lambat dan indri sebagai salah satu primata terbesar juga melakukan hal yang sama. Indri biasanya lebih memilih untuk berjalan lambat dan cenderung pemalas. Tapi, mereka bisa berlari dengan kecepatan 32 km/jam jika dibutuhkan.

7. Indri adalah monogami

7 Fakta Menarik Indri, Spesies Lemur Terbesar yang Pemalas!Indri (commons.m.wikimedia.org/Z Thomas)

Indri adalah monogami, mereka hanya bersama satu pasangan. Musim kawinnya biasa terjadi pada bulan Mei-Juni, walaupun mereka kawin sekali setiap 2-3 tahun. Periode kehamilan berlangsung selama 4-5 bulan. Pada beberapa bulan pertama kelahiran bayi indri, mereka akan bergelantungan pada perut ibunya.

Setelahnya, mereka mulai berada di punggung ibunya dan disapih pada usia 6 bulan. Anak indri akan mencapai usia mandiri di bulan ke delapan. Akan tetapi, mereka cenderung tinggal bersama ibunya hingga 2-3 tahun.

Spesies lemur yang berpenampilan unik, gaya hidup dan cara berkomunikasinya juga menarik. Sebagai informasi tambahan, indri juga menandai wilayahnya dengan aroma, lho. Fakta apa yang baru kamu ketahui?

Baca Juga: 5 Fakta Lemur yang Jarang Diketahui, Hewan Endemi dari Madagaskar!

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fatkhur Rozi
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya