6 Fakta Menarik Laughing Kookaburra

Suka berburu ular

Intinya Sih...

  • Kukabura tertawa adalah spesies kingfisher berukuran besar yang berasal dari Australia
  • Mereka menghuni hutan terbuka, area terbuka dengan tumbuhannya jarang, lahan basah, lahan pertanian, serta kadang-kadang di perkotaan
  • Kukabura tertawa cenderung lebih aktif di siang hari, hidup dalam kelompok keluarga, memakan serangga, reptil, katak, hewan pengerat dan ular

Laughing kookaburra atau kukabura yang tertawa merupakan spesies kingfisher berukuran besar. Mereka berasal dari Australia tapi sudah diperkenalkan ke beberapa area seperti Selandia Baru dan Tasmania. Panjang tubuh kukabura tertawa mencapai 39-42 sentimeter dengan berat 310-480 gram. Betina biasanya berukuran lebih besar dari jantan, tapi warna biru pada bagian belakang tubuhnya lebih sedikit. Tubuh dan kepalanya berwarna putih atau krem, terdapat garis cokelat tua di setiap matanya.

Sementara itu, sayap dan punggungnya berwarna cokelat dengan bintik biru langit di bahunya. Ekor kukabura tertawa berwarna oranye kemerahan dengan garis cokelat tua dan ujungnya putih. Semoga ciri tersebut bisa membantumu mengenalinya di alam liar, ya. Oh iya, mereka berada dalam famili Acedinidae dengan nama ilmiah Dacelo novaeguineae. Berikut fakta-fakta menarik tentangnya!

1. Wilayah penyebaran laughing kookaburra

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Andreas)

Spesies burung ini berasal dari bagian timur Australia, penyebarannya meluas dari Semenanjung Cape York di utara hingga Cape Otway di selatan. Mereka juga berada di bagian timur dan barat Great Dividing Range. Di selatan, jangkauannya meluas dari arah barat Victoria hingga Semananjung Yorke dan Flinders Ranges di Australia Selatan. Kukabura yang tertawa ini menghuni hutan terbuka.

Animalia menginformasikan bahwa mereka bisa ditemui di area terbuka yang tumbuhannya jarang atau tempat dengan tanah ditutupi rerumputan. Mereka juga berada di dekat lahan basah atau lahan pertanian. Terkadang, kamu mungkin bisa menemuinya di perkotaan sebab mereka kerap mengunjungi taman dan kebun.

2. Menetap di wilayah yang sama sepanjang tahun

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Penny)

Kukabura ini cenderung lebih aktif di siang hari dan tidak bermigrasi. Mereka hidup dalam kelompok keluarga yang menghuni wilayah yang sama sepanjang tahun. Kelompok tersebut terdiri dari pasangan kawin dan anak-anaknya yang membantu induknya berburu serta menjaga generasi berikutnya yang baru menetas.

3. Si pemburu ular yang terkenal

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Penny)

Walaupun kukabura yang tertawa adalah kingfisher, mereka memakan lebih banyak serangga, reptil, katak dan hewan pengerat daripada ikan. Tidak hanya itu, mereka juga dikenal karena memangsa ular. Burung ini membunuh ular yang panjangnya satu meter dengan mencengkeram area di belakang kepalanya dan membenturkannya di tanah. Terkadang, ular itu bahkan dijatuhkan dari udara ke tanah, dilansir San Diego Zoo. Sangat brutal, bukan?

Baca Juga: 5 Fakta Laughing Kookaburra, Burung Unik yang Bisa Tertawa 

4. Bagaimana cara berkomunikasi laughing kookaburra?

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Penny)

Namanya yang unik berasal dari cara berkomunikasinya. Suara kekehan memang terdengar sangat umum dan familiar bagi semua burung. Melansir Australian Museum, panggilannya terdengar seperti 'koo-koo-koo-koo-kaa-kaa-kaa', disuarakan dengan lantang dan terkadang dinyanyikan bersama burung lainnya.

Ada juga panggilan seperti 'koooaa' bernada lebih pendek. Mereka mengeluarkan panggilan itu saat sedang bersama anggota kelompoknya. Vokalisasinya yang seperti kekehan rendah dan tawa digunakan untuk menandai wilayahnya.

5. Sistem perkawinan laughing kookaburra

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Penny)

Sistem perkawinan kukabura yang tertawa adalah monogami, membentuk ikatan yang berlangsung seumur hidupnya. Selama musim kawin, betina sepertinya bertingkah lebih manja dengan melakukan postur memohon dan terdengar seperti burung muda. Saat itu, jantan akan memberikan tangkapannya disertai suara 'oo-oo-oo'. Musim kawinnya dimulai sekitar bulan Oktober atau November.

Kukabura yang tertawa biasanya bersarang di lubang pepohonan atau di lubang galian sarang rayap penghuni pohon. Betina menghasilkan tiga butir telur dengan interval sekitar dua hari. Keduanya akan mengerami telurnya selama 24-29 hari. Anak yang baru menetas sepenuhnya bergantung pada induknya.

6. Vokalisasi laughing kookaburra banyak digunakan dalam film Hollywood

6 Fakta Menarik Laughing KookaburraLaughing kookaburra (pixabay.com/Penny)

Panggilan unik yang digunakan kukabura tertawa untuk saling berkomunikasi memang terdengar unik. Di Abad ke-19, mereka dikenal dengan sebutan 'laughing jackass'. Sementara itu, panggilannya telah digunakan dalam film hollywood selama dekade belakangan ini. Biasanya film yang mengambil latar hutan, contohnya series Tarzan di tahun 1930-an.

Burung yang sangat unik, bukan? Kukabura tertawa memiliki nama unik dari namanya. Tidak hanya itu, mereka ternyata pemburu yang cukup ganas, terutama saat sedang memburu ular. Kukabura tidak ragu untuk melakukan berbagai cara untuk mengalahkan ular yang ditargetkannya. Saat ini kukabura diklasifikasikan sebagai Least Concern dengan populasi yang cenderung stabil.

Baca Juga: 6 Fakta Burung Laughing Kookaburra, Spesies Kingfisher Terbesar

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Grow in silence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya