5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! 

Sable mengandalkan penciuman dan pendengaran untuk berburu

Sable adalah hewan yang menghuni hutan, mereka kebanyakan menghabiskan waktu sendirian. Sable memiliki nama ilmiah Martes zibellina. Genus martes di mana sable berada telah berevolusi sekitar tujuh juta tahun yang lalu pada era Miocene.

Sable jantan dewasa memiliki ukuran sekitar 47-69 cm yang sudah termasuk panjang ekornya. Sable betina dewasa memiliki panjang tubuh sekitar 36-51 cm dan ekornya 7-11.5 cm. Sementara itu, berat betina sekitar 0.8-1.8 kg. Jantan biasanya lebih berat dari betina. Yuk, kenalan dengan sable lebih jauh lagi!

1. Kebanyakan sable hidup di Rusia

5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! Sable (commons.m.wikimedia.org/Tokumi)

Sable adalah spesies marten, seekor omnivora kecil yang bisa kamu temui di Rusia, dari Pegunungan Ural di sepanjang Siberia, dan Mongolia bagian utara. Sable juga ditemukan di Sakhalin, bagian timur Kazakhstan, Cina, Korea Utara dan Hokkaido, Jepang. Animalia menjelaskan bahwa mereka hidup di taiga dan di hutan lebat yang didominasi oleh pepohonan cemara, pinus dan cedar, baik itu di dataran rendah maupun tinggi.

2. Tekstur bulu sable menyesuaikan perubahan musim

5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! Sable (animalia.bio/Animalia)

A-Z Animals menginformasikan bahwa sable memiliki bulu unik yang halus. Tekstur bulu mereka akan sedikit berubah menyesuaikan dengan perubahan musim. Ketika musim dingin, bulunya lebih panjang dan tebal dibandingkan saat musim panas.

Warna bulu sable tergantung pada wilayah yang ditempatinya, tetapi kebanyakan dari mereka memiliki bulu berwarna cokelat atau hitam. Beberapa spesies sable bahkan memiliki bercak warna ringan di sekitar tenggorokannya.

Baca Juga: 6 Hewan dengan Skill Teamwork terbaik, Manusia Apa Kabar?

3. Sable mengandalkan penciuman dan pendengaran untuk berburu

5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! Sable (animalia.bio/Animalia)

Sable adalah hewan yang mengandalkan indera penciuman dan pendengaran untuk melacak keberadaan mangsa. Mereka sangat sensitif dengan suara dan getaran dari tanah. Melansir World Atlas, mereka cenderung memburu mamalia, hewan pengerat kecil, burung dan juga ikan. Sable juga memakan makanan dengan protein tinggi seperti telur dan melengkapi dietnya dengan berri dan tumbuhan lainnya.

Saat musim dingin, sable akan sulit untuk mendapatkan mangsa. Terkadang mereka akan mengikuti beruang dan serigala untuk memakan sisa buruannya.

4. Sable adalah hewan yang penyendiri

5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! Sable (animalia.bio/Animalia)

Berdasarkan informasi dari Animalia, sable adalah hewan yang penyendiri. Mereka mempertahankan wilayahnya yang berukuran sekitar 4 hingga 30 kilometer persegi, berdasarkan medan habitatnya dan ketersediaan makanan. Saat sumber makanan langka, sable akan memperluas wilayah jelajahnya sekitar 6-12 kilometer per hari untuk mencari makan.

Sable menandai wilayahnya dengan aroma dari kelenjar di perutnya. Mereka adalah penghuni tanah tetapi terkadang akan memanjat pohon jika dibutuhkan. Sable adalah krepuskular yang lebih aktif saat fajar dan petang, tetapi akan lebih aktif di siang hari selama musim kawin.

5. Bulu sable bernilai tinggi

5 Fakta Menarik Sable, Bulunya Bernilai Tinggi! Sable (animalia.bio/Animalia)

Sable memiliki bulu lembut yang bernilai tinggi. Karena hal tersebut, mereka banyak diburu untuk diambil bulunya. Bahkan di Rusia, terdapat peternakan sable agar bisa diambil bulunya untuk membuat pakaian, dilansir Biology Dictionary. Karena bulu mereka yang bernilai tinggi, pemanfaatannya tersebut telah terjadi selama ribuan tahun pada masa Romawi Kuno, Mongolia dan beberapa peradaban kuno lainnya.

Menurutmu, hewan apa yang paling mirip dengan sable? Mereka adalah omnivora kecil dengan bulu bernilai tinggi. Jumlah populasinya tidak diketahui dengan pasti tetapi diperkirakan jumlah mereka meningkat saat ini. Walaupun begitu, mereka tetap merasa terancam karena kehilangan habitatnya.

Mereka bukan hewan yang berbahaya, tetapi akan cukup agresif jika merasa terancam. Tertarik melihat sable dan menyentuh bulunya secara langsung?

Baca Juga: 4 Fakta Long Tailed Planigale, Hewan Marsupial Terkecil di Dunia

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya