11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk Sumplemen

Monyet laba-laba memiliki ekor yang sangat kuat

Monyet laba-laba adalah monyet dunia baru. Mereka berwarna hitam dan memiliki cincin di sekitar matanya dengan warna lebih terang. Ada sekitar tujuh spesies monyet laba-laba yang ada saat ini dengan karakteristiknya masing-masing.

Mengapa dinamai monyet laba-laba? Karena mereka terlihat seperti laba-laba saat menggantung di cabang pepohonan menggunakan ekornya. Ada banyak fakta menarik tentang mereka, yuk baca penjelasannya berikut ini.

1. Wilayah penyebaran monyet laba-laba

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Fubarmaxusmc)

Animalia menjelaskan bahwa habitat alami monyet laba-laba berada di ujung selatan Meksiko dan beberapa wilayah di Brazil. Mereka menghuni kawasan hutan hujan yang luas karena wilayah jelajahnya juga sangat luas. Monyet laba-laba juga mencari daerah dengan kanopi dan lebih memilih daerah basah. Tapi, mereka akan menetap di lokasi yang lebih kering.

2. Ekor monyet laba-laba sangat kuat

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Lea Maimone)

Monyet laba-laba memiliki ekor panjang yang bisa menggenggam. Ekornya tersebut sangat kuat dan cocok untuk gaya hidup mereka di atas pepohonan, bahkan sering disebut sebagai kaki tambahan. Treehugger memaparkan bahwa tidak ada bulu di bagian bahwa sehingga monyet lebih mudah menggenggam dahan dengan ekornya saat mengambil buah menggunakan tangannya.

Panjang ekor mereka melebihi panjang tubuhnya. Bahkan ada yang ukurannya mencapai 35 inci. Tidak hanya itu, monyet laba-laba juga menggunakan ekornya untuk menjaga keseimbangan.

3. Monyet laba-laba tidak memiliki jempol yang berlawanan

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Minister2009)

Monyet laba-laba tidak memiliki jempol yang berlawanan, jelas A-Z Animals. Mereka mempunyai empat jari bengkok sebagai alternatif. Sebagian besar primata masih memiliki lima jari tangan dan kaki. Tapi, monyet laba-laba, monyet colobus dan monyet laba-laba berbulu di Amerika Selatan tidak memiikinya.

4. Monyet laba-laba adalah penyebar benih

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Bernard Dupont)

Bisa dikatakan bahwa monyet laba-laba adalah tukang kebunnya hutan! Diet mereka sebagian besar terdiri dari buah-buahan, dedaunan, kacang-kacangan, biji-bijian dn terkadang serangga. Ketika memakan buah dan kacang-kacangan dan kemudian melanjutkan penjelajahannya, mereka membuang bijinya dan menyebarkan spesies pohon tersebut di area jelajahnya.

Sekitar 50-90 persen penyebaran benih di hutan tropis dilakukan oleh monyet laba-laba, dikutip dari laman National Geographic. Patut disebut sebagai tukang kebun!

5. Monyet laba-laba adalah diurnal dan hidup dalam kelompok besar

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Petruss)

Monyet laba-laba adalah diurnal, aktif di siang hari dan tidur di malam hari. Mereka menghabiskan waktu mencari makan di siang hari dan berpisah dalam beberapa kelompok kecil. Akan tetapi, monyet laba-laba akan tidur dalam kelompok besar agar lebih aman. Biasanya kelompok mereka terdiri dari 30 anggota, jelas Animal Safari.

6. Pemimpin kawanan adalah monyet laba-laba betina!

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Bernard Dupont)

Kawanan monyet laba-laba menganut sistem matriarki, yang berarti dipimpin oleh betina. Mereka secara aktif memilih pasangan ketika musim kawin. Informasi dari Treehugger mengatakan bahwa betina dominan dari kawanan juga cenderung menjadi pembuat keputusan, memimpin kawanan menuju area mencari makan dan mempertahankan jumlah individu dalam kawanan.

7. Monyet laba-laba pandai berkomunikasi dalam diam

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Minister2009)

Berdasarkan dari studi yang dikutip A-Z Animals, monyet dan kera memanfaatkan gestur untuk saling berkomunikasi. Mereka juga tidak diketahui bisa mempelajari bahasa isyarat. Karenanya, monyet laba-laba menggunakan isyarat non-verbal seperti gestur dan gerak tubuh untuk berkomunikasi, khususnya dalam kawanannya sendiri.

Baca Juga: 9 Fakta Unik Serigala Etiopia, Punya Hubungan Unik dengan Monyet

8. Monyet laba-laba sangat vokal

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Fabio Manfredini)

Selain pandai berkomunikasi dengan gestur, mereka juga akan menggonggong untuk mengusir pemangsa yang mendekat. Selain dari itu, monyet laba-laba juga mengeluarkan suara seperti tangisan dan teriakan yang sangat kera dan lama. Menariknya, mereka juga mengeluarkan vokalisasi seperti rengekan. Frekuensi dan nada rengekannya juga berubah-ubah.

9. Monyet laba-laba bisa mempertahankan diri dengan proyektil

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Arturo de Frias Marques)

Kamu penasaran bagaimana monyet laba-laba mempertahankan diri? Uniknya, mereka memiliki beragam cara, dilansir Fact Animal. Monyet laba-laba bisa mematahkan beberapa cabang pohon yang sangat berat dan menjatuhkannya pada pemangsa. Jika tidak berhasil, mereka akan buang air kecil dan besar sebagai ancaman.

10. Monyet laba-laba sesekali turun dari pohon untuk memakan tanah

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Mosmas)

Sumber yang sama menjelaskan bahwa monyet laba-laba terkadang melakukan perjalanan ke tempat mereka memakan tanah. Banyak hewan menambah kebutuhan mineral dengan menjilat garam dan memakan tanah. Mungkin ini adalah alasan monyet laba-laba melakukannya juga.

11. Monyet laba-laba sangat cepat saat berayun

11 Fakta Monyet Laba-laba, Makan Tanah untuk SumplemenMonyet laba-laba (commons.m.wikimedia.org/Ettore Balocchi)

Monyet laba-laba bisa beracun dengan cepat di atas pepohonan. Mereka bisa mencapai kecepatan 35 mil per jam. Kaki dan ekornya sangat berperan penting dalam hal ini.

Hewan yang sangat menarik, bukan? Ekornya yang lebih panjang dari tubuhnya menjadi salah satu ciri khas mereka. Selain itu, ekor tersebut sangat berguna untuk membantu monyet laba-laba dalam beraktivitas. Fakta apa yang paling menarik menurutmu?

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Monyet Jepang, Mereka Pandai Berenang!

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya